Biar Menu Sahur Nggak Itu-itu Saja, Yuk Intip Resep Kwetiau Goreng Simpel Cocok untuk Menu Sahur

Biar Menu Sahur Nggak Itu-itu Saja, Yuk Intip Resep Kwetiau Goreng Simpel Cocok untuk Menu Sahur

Resep kwetiau goreng --instagram @vthree2107

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Menu sahur yang itu-itu saja seringkali menjadi penantang utama bagi keluarga yang ingin mencoba variasi makanan. Salah satu menu sahur yang bisa dicoba untuk menghindari kesamaan rasa adalah kwetiau goreng. 

Dengan menggunakan resep kwetiau goreng yang sederhana ini, kamu bisa menikmati sahur dengan hidangan yang berbeda dari biasanya. kwetiau goreng yang simpel ini tentu akan memanjakan lidah kamu dan anggota keluarga.

Kwetiau goreng merupakan hidangan yang praktis, lezat, dan sangat mudah untuk disiapkan. Dengan sedikit sentuhan kreativitas, kamu bisa menciptakan kwetiau goreng yang berbeda dan menggugah selera.

Berbicara tentang kwetiau goreng, rasanya memang tidak akan pernah habisnya. Hidangan yang satu ini selalu berhasil memikat lidah para penikmat kuliner. 

BACA JUGA:

Rasa gurih dan legit yang dihasilkan dari paduan kwetiau, sayuran, telur, dan bumbu-bumbu yang khas membuat kwetiau goreng menjadi sajian favorit di berbagai kesempatan, termasuk saat sahur.

Selain itu, dengan melakukan variasi menu sahur seperti ini, kamu juga akan terhindar dari kebosanan dan kejenuhan dengan sajian yang monoton.

Kwetiau goreng memang termasuk dalam salah satu hidangan yang tidak pernah gagal untuk dinikmati oleh siapa pun. Hidangan ini selalu hadir dengan rasa yang lezat dan aroma yang menggiurkan. 

Dengan resep yang mudah dan bahan-bahan yang mudah didapatkan, kwetiau goreng bisa menjadi inspirasi baru bagi kamu dalam menyajikan menu sahur yang berbeda setiap hari. 

Berikut ini resep kwetiau goreng yang simpel dan lezat, seperti dikutip Radarpena dari Instagram @vthree2107, yang bisa kamu jadikan panduan untuk mencobanya.

Bahan-bahan:

  • 200 gram kwetiau basah
  • Tauge secukupnya
  • 1 ikat pokcoy atau bisa daun sawi
  • 2 buah sosis sapi
  • 1 butir telur
  • 4 siung bawang putih (iris)
  • 3 sdm kecap manis
  • 3 sdm saus tiram
  • 1 sdm minyak wijen
  • 1 sdt ebi (yang sudah dihaluskan & bubuk)
  • 1 sdt kaldu jamur
  • 1 sdt lada bubuk
  • Garam secukupnya
  • 50 ml air

BACA JUGA:

Bumbu Halus: (sebelum dihaluskan, bumbu di bawah di goreng sebentar, lalu diulek kasar)

  • 3 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 1 buah cabai merah
  • 1 buah cabai hijau
  • 3 butir kemiri

Pelengkap: Bawang goreng

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: instagram @vthree2107