Resep Combro Isi Tempe Mercon dengan Sensasi Pedas Gurih, Cocok untuk Teman Ngeteh

Resep Combro Isi Tempe Mercon dengan Sensasi Pedas Gurih, Cocok untuk Teman Ngeteh

Resep combro isi tempe mercon --YouTube Juns Kitchen Story

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Combro, singkatan dari oncom di jero (oncom di dalam atau isian oncom), merupakan jajanan khas Sunda yang terbuat dari parutan singkong yang diisi dengan oncom. Namun, seiring waktu, isian Combro mulai berinovasi, salah satunya yang populer adalah Combro isi tempe.

Bagi pecinta pedas, combro isi tempe mercon bisa menjadi pilihan yang tepat untuk memuaskan lidah. Perpaduan rasa gurih dari tempe dan pedasnya cabai rawit menghasilkan ledakan rasa yang tak terlupakan. 

Artikel ini akan membahas resep combro isi tempe mercon dengan isian pedas yang menggugah selera, mulai dari bahan-bahan yang diperlukan hingga cara membuat yang mudah untuk diikuti.

Dengan resep yang mudah dan bahan-bahan yang sederhana, kamu dapat membuat combro isi tempe mercon sendiri di rumah dan rasakan sensasi rasa pedas gurih yang menggoda selera.

Tanpa berlama-lama, yuk intip resep combro isi tempe mercon yang bisa kamu jadikan panduan. Jangan lupa catat dan recook, ya!

BACA JUGA:

Resep Combro Isi Tempe Mercon 

Dikutip Radarpena dari Instagram @resepdapoerbunda, inilah resep combro isi tempe mercon yang bisa kamu jadikan panduan untuk mencobanya sendiri di rumah.

Bahan kulit combro:

  • 3 siung bawang putih
  • 1 buah singkong (kira-kira panjangnya 15 cm)
  • 1/2 sdt ketumbar
  • 1 sdt penuh garam
  • Penyedap rasa secukupnya (optional)

Bahan isi combro:

  • 3 buah tempe pengganti oncom 
  • 15 cabai rawit merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1/2 sdt garam
  • 3 sdt gula pasir
  • 3 lembar daun jeruk purut
  • 5 cabai rawit merah, iris kecil-kecil

Cara membuat:

1. Kupas singkong dari kulitnya, cuci bersih, kemudian parut dengan parutan kelapa.

2. Uleg bawang putih, ketumbar, dan garam. Setelah halus masukan ke singkong yang sudah diparut, kemudian uleni sampai bumbu tercampur rata, sisihkan.

3. Setelah itu buat bumbu isian combro, uleg bawang putih, cabe, garam, daun jeruk purut, gula setelah halus masukan tempe, uleg sampai bumbu tercampur rata dengan tempe.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: