Resep Pastel Daging Sapi Renyah Gurih: Sensasi Istimewa di Setiap Gigitan
Resep pastel daging sapi --YouTube dapur Mas Brewok
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Pastel, camilan yang satu ini selalu menggoda selera dengan isiannya yang lezat dan kulitnya yang renyah. Di antara berbagai varian rasa, Pastel daging sapi menjadi favorit banyak orang.
Perpaduan gurihnya daging sapi dan tekstur kulit yang renyah menghadirkan sensasi istimewa di setiap gigitan pastel daging sapi yang tiada tara.
Membuat pastel daging sapi sendiri di rumah ternyata tidak sesulit yang dibayangkan. Dengan resep dan langkah-langkah yang tepat, kamu dapat menghasilkan pastel lezat yang tak kalah dengan buatan toko.
Artikel ini akan memandu kamu dalam resep pastel daging sapi renyah gurih dengan isian yang melimpah, cocok untuk dinikmati bersama keluarga atau teman.
Resep Pastel Daging Sapi
Dikutip Radarpena dari YouTube Ceceromed Kitchen, inilah resep pastel daging sapi yang bisa kamu jadikan panduan untuk mencobanya sendiri di rumah sebagai camilan.
BACA JUGA:
- Resep Piscok Kulit Pangsit: Camilan Pisang Cokelat Renyah, Murah Meriah dan Mudah Dibuat
- Nikmati Kelezatan Gulai Nangka: Sajian Istimewa Kaya Cita Rasa, Cek Resep dan Cara Membuatnya
Bahan-bahan kulit:
- 300 gram tepung terigu serbaguna
- 1/2 sdt garam
- 60 gram salted butter dingin
- 1 butir telur dingin
- 10 sdm air es
Bahan-bahan isian:
- 250 gram daging sapi giling
- 1 buah wortel ukuran besar
- 4 buah cabe jalapeno (bisa diganti cabe ijo biasa)
- 1 buah tomat
- Daun bawang secukupnya
- 1 buah bawang bombay
- 2 siung bawang putih
- Minyak zaitun secukupnya (bisa diganti minyak goreng biasa)
- Air secukupnya
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula pasir
- 1 sdt lada hitam bubuk
- 1/2 sdt kaldu jamur
- 1 sdm saus tomat
Bahan olesan: 1 butir kuning telur
Cara membuat kulit pastel:
1. Campur tepung terigu serbaguna dan garam, aduk rata. Beri salted butter dingin yang sudah dipotong-potong dan telur, lalu uleni menggunakan tangan hingga berbutir-butir (jangan terlalu lama menguleninya).
2. Setelah berbutir, tambahkan 10 sdm air es, masukkan secara bertahap sambil diuleni sampai adonan bisa digumpalkan.
3. Masukkan adonan ke dalam plastik wrap atau plastik biasa, lalu masukkan dalam kulkas dan biarkan hingga 30 menit.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: