Jadwal Siaran Langsung BRI Liga 1 Pekan ke-28: Big Match Persija vs Persebaya

Logo BRI Liga 1 Indonesia -Pinterest-
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Pertandingan BRI Liga 1 Indonesia 2024-2025 kini telah memasuki pekan ke 28.
Bagi kamu penggemar sepak bola jangan lewatkan pertandingan seru tim Liga 1 melalui siaran langsung di Indosiar dan streaming di Vidio.
Laga BRI Liga 1 2024-2025 yang terjeda internasional FIFA Matchday 2025 dan juga pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 ronde 3.
Timnas Indonesia yang baru saja menelan kekalahan telak lawan Australia pada 20 Maret 2025 dengan skor 5-1.
Kekalahan yang dialami oleh pasukan Patrick Kluivert membuat klasemen di grup C merosot ke posisi keempat dengan mengemas enam poin.
PT LIB akan memulai laga BRI Liga 1 ini akan digelar pada April 2025 mendatang.
Di pekan ke 28 BRI Liga 1 nantinya akan ada duel big match antara Persija Jakarta vs Persebaya Surabaya pada 12 April 2025 pukul 19.00 WIB.
Sementara Persib Bandung akan melakukan laga tandang ke markas Borneo FC pada 11 April 2025 pukul 19.00 WIB.
BACA JUGA:Timnas Indonesia Balik ke Jakarta, Fokus Persiapan Lawan Bahrain 25 Maret 2025
BACA JUGA:Timnas Indonesia Kalah 5-1 dari Australia, Ini Komentar Shin Tae-yong
Saat ini Persib Bandung masih memimpin di puncak klasemen BRI Liga 1 dengan mengemas 57 poin.
Meskipun berada di puncak klasemen namun Maung Bandung harus hati-hati.
Pasalnya Dewa United berada di posisi kedua yang hanya selisih dua poin dari puncak klasemen.
Di peringkat ketiga ada Persebaya Surabaya yang mengumpulkan total 48 poin dan Persija Jakarta yang berada di peringkat keempat dengan 43 poin.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: