Sensasi Gurih dan Kenyal dalam Satu Gigitan: Resep Tahu Bakso Ayam Udang yang Menggoda Selera

Sensasi Gurih dan Kenyal dalam Satu Gigitan: Resep Tahu Bakso Ayam Udang yang Menggoda Selera

Resep tahu bakso ayam udang --Instagram @firhanmci6

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Siapa yang tak kenal bakso? Hidangan berkuah hangat dengan isian daging cincang ini selalu menjadi favorit banyak orang. 

Tak hanya lezat, bakso juga kaya protein dan mudah diolah. Nah, bagi pecinta variasi rasa, tahu bakso ayam udang bisa menjadi pilihan tepat untuk memanjakan lidah.

Perpaduan gurihnya ayam, manisnya udang, dan lembutnya tahu berpadu sempurna dalam tahu bakso ayam udang ini. Ditambah dengan kuah kaldu yang kaya rasa, hidangan ini tak hanya mengenyangkan, tetapi juga menghangatkan.

Membuat tahu bakso ayam udang di rumah ternyata tidak sesulit yang dibayangkan. Berikut ini resep mudahnya untuk kamu ikuti langkah pembuatannya:

Resep Tahu Bakso Ayam Udang

Dikutip Radarpena dari YouTube Fie Dee, inilah resep yang bisa kamu jadikan panduan untuk mencobanya sendiri di rumah sebagai camilan lezat dan sehat.

BACA JUGA:

Bahan-bahan:

  • 2 buah tahu putih
  • 1 paha ayam potong fillet
  • 50 gram udang kupas
  • 2 siung bawang merah
  • 1 siung bawang putih
  • 1 sdt garam
  • 1/4 sdt penyedap
  • 1/4 sdt lada bubuk

Bahan kuah:

  • 700 ml kaldu ayam, bisa dari bagian ceker atau lainnya direbus menjadi kaldu
  • 3 siung bawang merah
  • 1 siung bawang putih
  • 1,5 sdt garam
  • 1 sdt penyedap

Cara membuat:

1. Giling daging ayam dan udang, tambahkan garam, gula dan duo bawang halus.

2. Potong tahu menjadi 4 bagian (segitiga), buang bagian tengahnya sedikit.

3. Isikan adonan daging ke dalam tahu.

4. Kukus tahu bakso selama 30 menit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: