Segera Hentikan! 10 Kebiasaan Buruk ini Perlahan Dapat Merusak Otak Tanpa Disadari

Segera Hentikan! 10 Kebiasaan Buruk ini Perlahan Dapat Merusak Otak Tanpa Disadari

Ilustrasi kebiasaan sehari-hari yang dapat membuat otak rusak. -ilustrasi-berbagai sumber

5. Konsumsi Terlalu Banyak Gula

Ternyata, terlalu banyak gula atau mengonsumsi makanan/minuman manis dapat menghambat penyerapan protein dan zat gizi dalam tubuh. Akibatnya, perkembangan otak dapat terhambat dan memungkinkan untuk terjadinya kekurangan gizi (malnutrisi).

6. Kebanyakan Makan

Tidak ada yang salah dari hobi makan. Hanya saja, yang harus diperhatikan adalah, ternyata makan berlebihan dapat menyebabkan akumulasi zat sisa dalam bentuk lemak dan pengerasan arteri serebral, yang berdampak pada menurunnya kekuatan mental Anda. Sebuah studi yang dilakukan oleh Program Neuroscience di Penyalahgunaan Zat di Universitas Vanderbilt menemukan bahwa orang yang secara teratur makan makanan berlemak secara berlebihan dapat menderita kerusakan di otak. Hal tersebut dapat menyebabkan otak untuk mengirim sinyal untuk terus makan, meskipun orang tersebut sebenarnya sudah kenyang.

BACA JUGA:

7. Kurangnya Integrasi Sosial

Kalau kita pernah mempelajari ilmu sosiologi, disebutkan kalau manusia merupakan makhluk sosial yang artinya manusia tidak bisa hidup seorang diri. Manusia membutuhkan interaksi dengan orang lain seperti orang tua, teman, tetangga dan orang-orang disekelilingnya. Kurangnya kontak sosial dapat menyebabkan depresi, perasaan kesepian dan bahkan mempengaruhi kemampuan kita untuk mengingat banyak hal. Pada Orang dewasa, kurangnya integrasi sosial ini dapat membentuk kebiasaan buruk yang tentunya bisa merugikan diri sendiri dan orang lain seperti minum-minuman keras dan penyalahgunaan narkoba.

8. Kurang Berimajinasi

Kegiatan berimajinasi nyatanya dapat merangsang otak untuk selalu aktif dan berpikir tajam. Sehingga, kurangnya imajinasi akan berakibat sebaliknya. Beberapa cara untuk melatih imajinasi adalah membaca, nonton film, menggambar, dan berbagai kegiatan lainnya.

9. Menutup Kepala Saat Tidur

Tidur dengan kepala Anda tertutup dapat meningkatkan konsentrasi karbon dioksida dan mengurangi jumlah oksigen pada otak yang dapat menimbulkan efek berbahaya pada otak.

10. Kurang Berbicara

Manusia tidak diciptakan untuk diam sepanjang hidupnya. Mulut kita didesain untuk menyampaikan pikiran, gagasan, dan informasi yang akan melatih pikiran kita memikirkan berbagai hal. Saat kurang berbicara, pikiran akan terbatasi dari pengembangan dan potensinya.

Demikianlah, ulasan artikel di atas terkait sejumlah kebiasaan yang ternyata dapat merusak otak kita tanpa disadari. Semoga bermanfaat!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: