9 Manfaat Jus Timun untuk Kesehatan Tubuh yang Aman Dikonsumsi

9 Manfaat Jus Timun untuk Kesehatan Tubuh yang Aman Dikonsumsi

Manfaat jus timun untuk kesehatan tubuh-Foto: Pinterest.com/@stylecraze-

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Rajin Mengonsumsi jus timun setiap hari, dapat meningkatkan energi dan membersihkan diri dari racun yang ada dalam tubuh. timun (Cucumis sativus L) atau cucumber dalam bahasa Inggris merupakan tanaman yang dapat tumbuh baik di ladang, kebun, ataupun halaman rumah.

Tanaman timun dapat tumbuh baik pada tanah subur dan gembur dengan sinar matahari serta kelembaban udara tinggi.

Untuk membuat jus mentimun yang segar dan manis kamu dapat menyiapkan sebanyak kurang lebih 235 ml air putih, 123 gram gula, 1 buah timun berukuran sedang, dan 6 buah lemon yang diambil airnya.

Selanjutnya, kamu perlu merebus air dan gula hingga larut kemudian dinginkan. Setelah itu, blender timun hingga lembut dan tuangkan air gula tersebut.

BACA JUGA:

Jika sudah lembut kamu dapat menuangkannya ke dalam gelas dan tambahkan air perasan lemon. Berikut ini, manfaat timun yang baik untuk kesehatan jika dikonsumsi secara rutin. Simak ulasan dibawah ini!

Menurunkan Tekanan Darah

Bagi detikers yang memiliki tekanan darah tinggi, timun bisa jadi solusinya. Sebab, timun kaya akan serat, kalium, dan magnesium yang dipercaya dapat menurunkan tekanan darah. Selain itu, sejumlah peneliti menemukan bahwa kandungan kalium dan airnya yang tinggi membuat sifat diuretiknya menjadi ringan, sehingga dapat membantu mengatur tekanan darah.

Mendetoks Tubuh  

Jus timun yang kaya akan kandungan air dapat membantu tubuh untuk membersihkan racun serta kotoran sehingga minuman ini cocok untuk digunakan sebagai detoksifikasi.

Meningkatkan Kekebalan Tubuh  

Jus mentimun memberikan banyak mineral, hormon, dan senyawa yang bisa melindungi tubuh dari berbagai penyakit.  Antioksidan dalam mentimun juga bisa melindungi tubuh Anda dari infeksi virus. 

Baik Untuk kesehatan Mata

Kamu ingin meningkatkan penglihatan? Jus mentimun bisa jadi salah satu solusinya.  Jus mentimun telah terbukti bisa membantu meningkatkan dan memelihara kesehatan mata. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: