Salurkan Bakatmu Dalam Komunitas 'MGL KURAFEST', Tidak Hanya untuk Para Gamer ML

Salurkan Bakatmu Dalam Komunitas 'MGL KURAFEST', Tidak Hanya untuk Para Gamer ML

MGL KURAFEST 2024, Event Komunitas Besar Mobile Legend:Bang-Bang--

"Pada event MGL KURAFEST, kami telah menyiapkan berbagai acara menarik seperti kompetisi cosplay serta fanart, cosplay parade, serta mengundang bintang tamu dan public figure MLBB untuk memeriahkan dan meramaikan acara ini. Kami berharap acara ini dapat menjadi wadah bagi para kreator untuk berkolaborasi, berinovasi, dan berbagi inspirasi," tambahnya.

BACA JUGA:Review Komplit Advan Sketsa 3 : Tablet 2 Jutaan Multiguna, Dari Presentasi Kerja sampai Main Mobile Legends

BACA JUGA:Mobile Legends Bang-Bang: Urutan Rank Mobile Legends Terendah Sampai Tertinggi

MGL KURAFEST berlangsung selama 2 hari pada 25-26 Mei 2024 di Galaxy Exhibition Center, Surabaya, Jawa Timur, untuk umum dan gratis. 

Melalui MGL KURAFEST, MGL ID berharap dapat menjangkau para kreator yang potensial, melebarkan sayap komunitas kreator, serta merayakan keberhasilan MLBB dengan para penggemar antusiasnya.

Di acara ini, MGL ingin menjangkau anak-anak muda terlebih khusus penikmat kultur Jepang dengan memperkenalkan keempat divisi, yaitu:

  • Cosplayer: Divisi untuk kreator yang gemar dengan costume play dan menghidupkan karakter-karakter MLBB.
  • Fanartist: Tempat bagi kreator untuk menyalurkan imajinasi mereka dalam dunia game MLBB melalui karya seni gambar yang menarik.
  • Writer : Wadah untuk kreator menuangkan kreativitas dalam menulis cerita-cerita terinspirasi dari dunia MLBB serta berbagi fenomena para player.
  • Animator: Memberikan platform bagi kreator untuk meghadirkan karakter-karakter MLBB dalam bentuk animasi.

 

Pengunjung akan diundang untuk mengeksplorasi lebih dalam tentang komunitas MGL ID di MGL Booth, di sini mereka dapat mendaftar sebagai kreator dan menemukan inspirasi dari pameran karya di MGL Museum.

Beberapa influencer dan cosplayer terkenal akan datang dan bergabung dalam MGL KURAFEST. Seperti, Yogi Hadi Wibowo (Bobocu) dan Vallene Laurencia (Vallene) akan hadir sebagai guest star untuk fun match bersama pengunjung yang datang. Selain Bobocu, ada juga influencer seperti Jetsuki, Momo Rangga, Krisanti Comics, Cheeseberry serta cosplayer dan fanarist terkenal lainnya.

Berbagai performer berbakat juga akan akan hadir untuk memeriahkan MGL KURAFEST. Mulai dari HTONE, BABYMETAL SURABAYA, EG48 hingga Vibetronic akan berpartisipasi memeriahkan acara ini.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: