Cobain Resep Gohyong Ayam Goreng Viral Ini, Enak, Gurih, dan Nggak Sesulit yang Dibayangkan

Cobain Resep Gohyong Ayam Goreng Viral Ini, Enak, Gurih, dan Nggak Sesulit yang Dibayangkan

4. Kedua, siapkan untuk bahan kulit gohyong. Ambil wadah, masukkan tepung terigu, tepung tapioka, dan garam. Aduk hingga tercampur rata. 

5. Masukkan telur, minyak goreng, dan 500 ml air. Untuk pemberian airnya sedikit demi sedikit secara bertahap supaya adonan tidak menggumpal, sambil diaduk menggunakan whisk. 

6. Setelah semua air dimasukkan dan tercampur rata, siapkan wajan untuk menggoreng kulit gohyong.

BACA JUGA:

7. Masukkan sedikit minyak goreng ke wajan. Masukkan adonan kulit ± 75 ml ke dalam wajan yg sudah panas minyaknya. Buat melingkar tipis sambil digoyangkan wajannya. Jika sudah kering atau dirasa cukup, angkat, sisihkan.

8. Lakukan hal yang sama hingga adonan kulit habis.

9. Ketiga, bikin adonan isiannya. Pertama-tama rebus daging ayam yang sudah dicuci bersih. Setelah matang, angkat, tiriskan.

10. Potong-potong daging ayam, bakso ± 15 butir (200 gram), lalu chopper kasar (jangan terlalu halus).

12. Masukkan ke dalam wadah, tambahkan bawang putih cincang, daun bawang yang sudah dirajang, garam, kaldu ayam bubuk, lada bubuk, dan bubuk ngohiong. Aduk hingga tercampur rata.

13. Masukkan telur, aduk lagi hingga rata. Tambahkan tepung tapioka, aduk. Tambahkan juga sedikit air ± 30 ml supaya adonan tidak terlalu kering, aduk rata.

14. Tahap keempat yaitu proses pengisian bahan isi ke dalam kulit gohyong. Ambil 1 lembar kulit gohyong, taruh isian di atasnya dengan tebal, lalu padatkan.

15. Tutup kulit 1 kali, lalu bagian pinggir yang tersisa beri perekat dengan tepung terigu yang dicampur air.

16. Lipat bagian pinggir sisi kanan kiri, lalu gulung. Lakukan hal yang sama hingga semua adonan habis.

BACA JUGA:

17. Setelah semua selesai, potong-potong gohyong menjadi beberapa bagian, lalu goreng dengan minyak yang banyak dan panas menggunakan api sedang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: