JAKARTA,RADARPENA.DISWAY.ID - Saat ini sudah begitu banyak produk skincare yang hadir.
Hal tersebut diimbangi dengan munculnya bahan alami yang ada di dapur.
Bahan-bahan tersebut tergolong mudah untuk ditemukan dan bisa menjadi pilihan yang tepat.
Selain lebih aman dan bebas efek samping, car ini juga terbilang murah dan mudah untuk dilakukan dari rumah saja.
Sehingga kamu sendiri masih bisa menikmati perawatan dengan santai tanpa terpaku pada waktu.
Perlu untuk berhati - hati jika berurusan dengan produk skin care.
Masalahnya sudah banyak produk yang menghadirkan klaim tipuan.
BACA JUGA:Makanan yang Bisa Bikin Kulit Wajah Glowing Secara Alami Tanpa Skincare
Justru di dalam produknya mengandung bahan-bahan berbahaya yang belum diperbolehkan oleh BPOM.
Tentu, kamu tidak ingin merasakan efek sampingnya yang berbahaya bukan?
Menanggapi tentang banyaknya pertanyaan dari orang-orang mengenai penyebab wajah kusam, berikut penjelasannya.
Wajah kusam umumnya disebabkan oleh:
- Paparan sinar UV yang berlebihan
- Tidak menggunakan produk Sunscreen
- Sel kulit mati menumpuk cukup banyak