Resep French Fries Rumahan, Camilan dari Kentang Goreng yang Enak dan Mudah Dibuat

Resep French Fries Rumahan, Camilan dari Kentang Goreng yang Enak dan Mudah Dibuat

Resep french fries rumahan --Instagram @dapur_nuansa

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - French fries, atau yang sering kita sebut kentang goreng, adalah salah satu camilan favorit banyak orang, apalagi anak-anak. 

Kentang goreng atau french fries ini cocok disantap kapan saja, baik sebagai pendamping makanan utama maupun sebagai camilan santai di sore hari. 

Kamu bisa dengan mudah menemukan french fries di berbagai restoran cepat saji, tapi tahukah kamu bahwa membuat kentang goreng yang renyah dan enak di rumah ternyata tidak terlalu sulit? 

Membuat french fries sendiri di rumah memang membutuhkan beberapa langkah, tetapi hasil akhirnya tentu sepadan dengan usaha. Camilan yang satu ini bisa dinikmati oleh seluruh anggota keluarga, terutama saat santai di rumah. 

Berikut ini adalah resep french fries rumahan yang mudah, enak, dan bisa langsung kamu coba!

Resep French Fries

Dikutip Radarpena dari Instagram @dapur_nuansa, inilah resep french fries yang bisa kamu jadikan panduan untuk mencobanya.

BACA JUGA:

Bahan:

  • 3 buah kentang ukuran besar

Bahan lain:

  • 3 siung bawang putih
  • 5 sdm tepung terigu
  • 3 sdm tepung maizena
  • Secukupnya penyedap rasa, garam, minyak goreng, dan air
  • Saos pedas dan mayonaise 

Langkah membuat:

1. Cuci sampai bersih dan potongi kentang seperti korek api memanjang.

2. Siapkan air, lalu rebus sampai mendidih. Kemudian masukkan garam secukupnya dan bawang putih digeprek kasar. Lalu masukkan juga kentang yang sudah diiris tadi. 

3. Tunggu sampai kentang setengah matang, angkat, tiriskan dan dinginkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: