Atta Halilintar Dikabarkan Ajukan Gugatan Cerai ke Pengaadilan Agama, Aurel Hermasyah: Aku Sebenarnya Bingung

Atta Halilintar Dikabarkan Ajukan Gugatan Cerai ke Pengaadilan Agama, Aurel Hermasyah: Aku Sebenarnya Bingung

Aurel Hermasyah dan Atta Halilintar-hasyim asyari-instagram

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Atta Halilintar dikabarkan melayangkan gugatan cerai kepada Aurel Hermansyah di Pengadilan Agama.

Dengar kabar tak sedap tersebut, Aurel Hermansyah langsung buka suara.

Aurel Hermansyah menegaskan bahwa hubungan rumah tangganya dengan Atta Halilintar dalam kondisi baik-baik saja.

"Aku sebenarnya bingung, kenapa tiba-tiba ada berita kayak begini, tetapi yang jelas hubungan rumah tangga saya dengan Atta Halilintar baik-baik," ucap Aurel ditemui di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, dikutip Jumat 13 September 2024.

Sebagai bentuk kekesalannya, Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar tak mau memberikan klarifikasi namun langsung melaporkan akun penyebar berita bohong tersebut ke polisi.

BACA JUGA:

"Ya itu sebabnya kami enggak mau klarifikasi tetapi langsung melaporkan mereka yang menyebarkan berita bohong tentang kita agar mereka dihukum sepantasnya," ujar Aurel.

Putri sulung Anang Hermansyah dan Krisdayanti itu mengaku hanya khawatir dan takut berita bohong tersebut menjadi jejak digital yang suatu saat bisa diakses oleh anak-anaknya di internet.

"Terus yang kita takutin sebenarnya adalah jejak digital yang suatu saat anak-anak melihat, kemudian mereka tanya itu padahal mama dan papanya dalam kondisi baik-baik saja," tutur Aurel.

Aurel mengakui isu perceraian  dengan Atta ini jelas membuat keluarganya marah. Bahkan, mereka tidak terima dengan kabar itu yang sudah merusak hubungan baik dengan Ria Ricis yang merupakan rekan mereka.

"Yang bikin kami marah hal itu (di fitnah). Sampai-sampai kita bilang kok ada saja yang jahat ke kita. Padahal, kita selalu berbuat baik dengan orang lain. Namun, sekarang ya sudah lah. Kita sudah bantah itu hoaks," pungkasnya.(hasyim)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: