Resep Mangut Ikan Asap: Masakan Berkuah Santan yang Gurihnya Bikin Nagih

Resep Mangut Ikan Asap: Masakan Berkuah Santan yang Gurihnya Bikin Nagih

Resep mangut ikan asap --Instagram @susie.agung

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Mangut ikan asap, hidangan khas dari Jawa Tengah ini, selalu berhasil menggoda selera dengan perpaduan rasa gurih, pedas, dan aroma asap yang khas. 

Berkuah santan kental, mangut ikan asap menghadirkan sensasi rasa yang kaya dan menghangatkan, cocok dinikmati saat cuaca dingin ataupun bersama nasi hangat.

Memasak hidangan lezat yang satu ini tidaklah sulit. Untuk itu, pada kesempatan kali ini akan kami bagikan resep mangut ikan asap yang gurihnya dijamin bikin nagih.

Ikan asap yang digunakan dalam mangut biasanya adalah ikan patin, lele, tuna, cakalang, atau pari asap. Rasanya yang gurih dan teksturnya yang lembut berpadu sempurna dengan kuah santan yang kaya rempah. 

Ditambah dengan irisan cabai hijau dan daun kemangi, mangut ikan asap menawarkan sensasi pedas dan segar yang membuat ketagihan.

BACA JUGA:

Berikut adalah resep mangut ikan asap dan langkah-langkah mudah untuk membuat hidangan istimewa ini di rumah:

Resep Mangut Ikan Asap

Dikutip Radarpena dari Instagram @susie.agung, inilah resep mangut ikan asap yang bisa kamu jadikan panduan untuk mencobanya.

Bahan-bahan:

  • 500 gram ikan asap
  • 4 buah tahu, belah dua lalu goreng setengah matang 
  • 500 ml santan dari ½ butir kelapa 
  • 10 cabai rawit utuh
  • 2 lembar daun salam 
  • 3 lembar daun jeruk 
  • 1 ruas lengkuas, memarkan 
  • 1,5 sdm gula merah, sisir
  • 1 sdt kaldu jamur 
  • Secukupnya garam 

Bumbu ulek kasar:

  • 7 siung bawang merah 
  • 4 siung bawang putih 
  • 8 cabai merah keriting 
  • 6 cabai rawit (sesuai selera)
  • 1 ruas kencur 

Cara Membuat:

  • Cuci ikan asap sampai bersih, lalu tiriskan.
  • Tumis bumbu ulek sampai wangi, masukkan cabai rawit utuh, daun salam dan lengkuas, aduk-aduk hingga bumbu matang. Tuangi santan, tunggu mendidih.

BACA JUGA:

  • Setelah mendidih, masukkan ikan asap dan tahu goreng, bumbui garam, gula merah, dan kaldu bubuk.
  • Lanjutkan memasak dengan api kecil sampai bumbu meresap.
  • Koreksi rasa, angkat dan sajikan bersama nasi hangat.

Mangut ikan asap adalah hidangan lezat dan kaya rasa yang wajib dicoba. Perpaduan rasa gurih, pedas, dan aroma asap yang khas dijamin akan memanjakan lidah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: