Jenis Aroma Parfum Sesuai dengan Kepribadian, Mana Pilihanmu?
Tips memilih aroma parfum sesuai kepribadian.-Foto: Unsplash.com/LauraChouette-
Parfum untuk Kepribadian Elegan
Aroma akuatik cocok untuk orang-orang yang kepribadiannya mencerminkan sifat dari air. Orang yang mudah mengikuti arus, tetapi sulit dipahami, tenang, dan elegan adalah tipe orang yang cocok untuk aroma akuatik.
Aroma ini adalah kelompok aroma yang memberikan kesegaran air laut dengan sensasi segar dan dingin.
BACA JUGA:
- 7 Maskara Waterproof Bikin Bulu Mata Cantik dengan Harga Murah Nggak Bikin Kantong Nangis
- 7 Manfaat Daun Senna yang Baik untuk Kesehatan Tubuh, Salah Satunya Dapat Mengobati Jerawat
Parfum untuk Kepribadian Sporty dan Kasual
Suka gaya sporty dan kasual? Maka kamu bisa memilih parfum dengan aroma yang menenangkan sekaligus menyegarkan layaknya rumput yang baru dipotong atau udara di pagi hari.
Contoh aroma parfum yang menenangkan sekaligus menyegarkan di antaranya petitgrain, ivy leaf, galbanum, rhubarb, dan watermelon.
Identik dengan suasana yang alami, segar, dan penuh jiwa muda, aroma-aroma tersebut juga cocok bagi Anda yang tidak suka menjadi pusat perhatian namun tetap ingin tampil memikat.
Parfum untuk Kepribadian Periang dan Penuh Gairah
Aroma oriental biasanya digunakan oleh perempuan yang menyukai aroma manis dan lembut. Walaupun begitu orang dengan kepribadian periang, penuh semangat, ekstrovert, dan romantis adalah yang paling cocok menggunakan aroma parfum oriental. Pilihan parfum yang dapat digunakan seperti aroma kayu manis, vanilla, madu, atau bunga tropis.
Parfum untuk Kepribadian Humoris dan Percaya Diri
Aroma buah yang segar cocok untuk orang yang memiliki sifat humoris, eksentrik, percaya diri, dan berjiwa petualang.
Aroma buah yang segar akan membuat kepribadian yang menyenangkan semakin menonjol dengan aroma segar yang dipancarkan. Parfum yang dapat dipilih seperti aroma apricot, cokelat, karamel, prem, dan persik. Dirimu akan terlihat lebih percaya diri dengan aroma tubuh fruity ini.
Demikianlah, ulasan mengenai artikel diatas terkait tips memilih jenis aroma parfum yang sesuai dengan kepribadian. Semoga bermanfaat!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: