Mundur dari Kabinet, Mahfud MD Akan Temui Jokowi Hari Ini
Menkopolhukam Prof. Dr. Mahfud MD, SH,LLM Foto : Harian Disway --
Presiden Jokowi, kata dia, percaya sungguh sungguh saat mengangkatnya sebagai menteri koordinator politik, hukum, dan keamanan, tahun 2019.
Sebaliknya, Mahfud juga percaya Presiden Jokowi saat memberikannya tugas sebagai menko polhukam.
"Sehingga, saya bekerja dengan hati-hati dan Inysaallah baik. Selama empat setengah tahun terakhir ini, Insyaallah baik," kata dia.
Mahfud mengatakan, akan pamit baik-baik. "Presiden ada di luar Jakarta sampai Kamis 1 Februari 2024, saya juga baru akan pulang sampai Jakarta, Kamis," ujar dia.
"Mudah-mudahan, secepat kami tiba di Jakarta, secepat pula kami bisa bertemu. Kenapa kami tidak boleh tinggal gelanggang colong playu?" kata dia.
"Karena etika. Etika itu adalah ekspresi dari moral, etika itu adalah ekspresi dari kejujuran. Etika itu, ekspresi dari penghayatan keagamaan dan kesantunan budaya," kata Mahfud.
Presiden Jokowi saat ini masih melakukan kunjungan kerja di Jawa Tengah. Sebelumnya, Mahfud juga telah menemui Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Senin (29/1/2024) malam, untuk meminta waktu bertemu Presiden Jokowi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: