Inilah Manfaat Yang Sangat Bagus Untuk Kesehatan Dibalik Segarnya Air Kelapa Hijau
5. Bantu Jaga Imun
Air kelapa hijau mengandung 90 persen air dengan komponen mineral. Air kelapa hijau pun mengandung antioksidan dan asam amino yang bisa membantu meningkatkan kadar antibodi. Peran antioksidan ini dilakukan oleh vitamin C.
Namun, disarankan tidak mengonsumsi air kelapa hijau bersama dengan obat-obatan tertentu. Kandungan mineral pada air kelapa hijau dikhawatirkan memicu reaksi saat bertemu obat.
BACA JUGA:
- Otak yang Kuat dan Sehat, Memerlukan Vitamin Khusus Berikut 5 Macam Vitamin Otak Untuk Hasilkan Kinerja Otak Lebih Baik
- 7 Manfaat Tidur Siang yang Perlu Diketahui, Bagus Untuk Kesehatan Tubuh dan Kulit
6. Mencegah Batu Ginjal
Batu ginjal terbentuk ketika kalsium, oksalat, dan senyawa lainnya bergabung membentuk kristal di dalam urin. Hal ini kemudian dapat membentuk batu ginjal dan beberapa orang lebih rentan mengalaminya.
Dalam sebuah penelitian pada tikus dengan batu ginjal, air kelapa membantu mencegah kristal-kristal tersebut menempel pada ginjal dan bagian lain dalam saluran kemih. Oleh karena itu, Anda bisa memanfaatkan air kelapa ijo untuk mencegah munculnya batu ginjal yang sangat berbahaya.
7. Menyehatkan Pencernaan
Memiliki sistem pencernaan yang sehat bisa didapatkan dengan manfaat air kelapa hijau. Air kelapa diklaim mampu menjadi obat untuk semua penyakit yang berhubungan dengan pencernaan. Biasanya air kelapa digunakan untuk mengobati diare, gangguan pencernaan, konstipasi, cacingan, infeksi kandung kemih, hingga gangguan ginjal.
Ketika mengatasi masalah diare, air kelapa hijau bekerja dengan menggantikan cairan yang hilang dari saluran gastrointestinal. Hal ini karena di dalam air kelapa terkandung asam amino, enzim, mineral, dan asam lemak yang menjadikannya mempunyai osmolaritas tinggi.
8. Penuhi kebutuhan nutrisi tubuh
Seperti dilansir dari Healthline, air kelapa hijau mengandung karbohidrat, serat, protein, vitamin C, kalsium, magnesium dan potasium. Semua nutrisi ini memberikan manfaat buat tubuh, misalnya untuk sistem kekebalan tubuh.
Demikianlah, informasi terkait manfaat air kelapa hijau yang bagus dikonsumsi untuk kesehatan tubuh. Semoga bermanfaat.***
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: