6 Tempat Wisata di Surabaya yang Wajib di Kunjungi

Rabu 13-03-2024,06:43 WIB
Reporter : Anggie Himan
Editor : Lebrina Uneputty

SURABAYA, RADARPENA.CO.ID-Kota Surabaya adalah ibu kota Provinsi Jawa Timur yang menjadi pusat pemerintahan dan perekonomian dari Provinsi Jawa Timur sekaligus kota terbesar di provinsi tersebut. Surabaya juga merupakan sebuah kota yang terletak di Provinsi Jawa Timur, Indonesia.

Surabaya merupakan kota terbesar kedua di Indonesia setelah Kota Jakarta. 

Surabaya dikenal dengan sebutan Kota Pahlawan karena Pertempuran 10 November 1945, yaitu sejarah perjuangan Arek-Arek Suroboyo (Pemuda-pemuda Surabaya) dalam mempertahankan kemerdekaan bangsa Indonesia dari serangan penjajah.

Surabaya juga sempat menjadi kota terbesar di Hindia Belanda dan menjadi pusat niaga di Nusantara yang sejajar dengan Hong Kong dan Shanghai pada masanya. Menurut Bappenas, Kota Surabaya adalah salah satu dari empat kota pusat pertumbuhan utama di Indonesia, bersama dengan Medan, Jakarta, dan Makassar.

Kota Surabaya di Jawa Timur menyuguhkan berbagai destinasi wisata yang menarik untuk dijelajahi. Meski lebih populer dengan wisata kota atau wisata sejarah, Kota Pahlawan juga memiliki destinasi alam yang dapat membantu menyegarkan pikiran.

BACA JUGA:Tak Pengaruh Kenaikan Harga, Antusias Berbelanja Masyarakat di Pasar Parung Bogor Masih Tinggi saat Ramadan

Yuk, simak 6 rekomendasi tempat wisata di Surabaya 

1. Kampung Arab

Keberagaman Indonesia tercermin dari banyaknya suku dan budaya yang dimiliki. Terdapat beberapa kampung di Surabaya yang dibagi berdasarkan etnisnya, salah satunya adalah Kampung Arab.

Kampung ini dihuni oleh penduduknya yang mayoritas berasal dari Arab. Kampung Arab menjadi salah satu kampung yang dijadikan tempat wisata di Surabaya dan mendapat perhatian dari banyak wisatawan. Salah satu alasan utamanya adalah karena bisa dijadikan tujuan wisata religi.

Selain bisa mengenal budaya Arab yang masih kental, kamu juga bisa berburu suvenir mulai dari pakaian, minyak wangi, hingga peralatan ibadah yang dijual di kampung yang terletak di kawasan Ampel tersebut.

Harga tiket: Gratis

Alamat: Jl. Ampel Kejeron I No.4, RT.006/RW.02, Ampel, Kec. Semampir, Kota SBY, Jawa Timur 

2. kelenteng Sanggar Agung 

Berlokasi di kawasan Pantai Ria Kenjeran menjadikan Kelenteng Sanggar Agung memiliki daya tarik tersendiri. Di sini berdiri banyak patung-patung seperti Dewi Kwan Im yang merupakan ikon dari kelenteng ini, patung Sha Nan dan Tong Nu serta patung naga yang meliuk.

Kategori :