Doa Malam Lailatul Qadar Lengkap Arab, Latih dan Artinya

Doa Malam Lailatul Qadar Lengkap Arab, Latih dan Artinya

Ilustrasi doa malam lailatul qadar-Pinterest-

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Dalam bulan Ramadan, terdapat satu malam yang sangat istimewa dan dinantikan oleh umat Islam, yaitu Malam Lailatul Qadar

Malam ini disebut-sebut lebih baik dari 1000 bulan, dan biasanya terjadi pada malam-malam ganjil di sepuluh hari terakhir Ramadan. 

Barang siapa yang beribadah pada malam ini, seperti salat, membaca Al-Quran, atau beriktikaf di masjid, akan mendapatkan pahala setara dengan ibadah selama 1000 bulan.

Para ulama menghitung bahwa 1000 bulan setara dengan 83 tahun 4 bulan, sebuah waktu yang sangat panjang jika dibandingkan dengan rata-rata umur umat Nabi Muhammad SAW yang berkisar antara 60-70 tahun.

Oleh karena itu, malam ini menjadi kesempatan emas bagi setiap Muslim untuk meningkatkan amal saleh dan meraih keberkahan.

Malam Lailatul Qadar: Pintu Kebaikan dan Keberkahan

Setiap Muslim memiliki kesempatan yang sama untuk meraih kemuliaan Malam Lailatul Qadar. 

BACA JUGA:Hukum dan Keutamaan Zakat Fitrah dalam Islam: Kapan Harus Dibayar?

BACA JUGA:Batas Waktu Sahur: Bolehkah Makan dan Minum Setelah Imsak? Intip Hukum dan Ketentuannya

Syaratnya adalah dengan sungguh-sungguh beribadah di setiap malam Ramadan, terutama pada sepuluh hari terakhir. Selain itu, dianjurkan untuk memperbanyak amal saleh seperti membaca Al-Quran, melaksanakan salat Tahajud, dan bersedekah.

Doa untuk Meraih Malam Lailatul Qadar

Rasulullah SAW mengajarkan doa khusus untuk memohon keberkahan Malam Lailatul Qadar. Doa ini pendek, mudah dihafal, dan sangat dianjurkan untuk dibaca, terutama pada sepuluh hari terakhir Ramadan.

Doa:

اللَّهُمَّ إِنَّكَ عَفُوٌّ تُحِبُّ الْعَفْوَ فَاعْفُ عَنِّى

Allahumma innaka 'afuwwun tuhibbul afwa fa'fu anni

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: