Sinopsis dan Pemeran Film Almarhum, Misteri Kematian di Malam Selasa Kliwon

Sinopsis dan Pemeran Film Almarhum, Misteri Kematian di Malam Selasa Kliwon

Film "Almarhum" adalah film horor Indonesia yang berhasil mengaduk-aduk emosi penonton dengan kisah mistis yang mencekam.--

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Film "Almarhum" adalah film horor Indonesia yang berhasil mengaduk-aduk emosi penonton dengan kisah mistis yang mencekam.

Dirilis pada 9 Januari 2025 di bioskop-bioskop seluruh Indonesia, film ini berhasil menarik perhatian publik dengan mengangkat tema kepercayaan masyarakat Jawa tentang kematian pada malam Selasa Kliwon.

Film ini disutradai oleh Adhe Dharmastriya dan diproduksi oleh tiga rumah produksi, ykani Unlimited Production, Dwi Abistya Persada, dan Light House.

Para pemain, terutama Ratu Sofya dan Dimas Aditya, berhasil menampilkan akting yang memukau dan membuat penonton terbawa dalam cerita.

Nah untuk kalian penasaran ingin menonton film Almarhum, disarankan untuk menyimak sinopsis dan pemeran terlebih dahulu.

BACA JUGA:6 Film Indonesia Terbaru Netflix: Drama, Komedi, atau Horor, Semua Ada!

BACA JUGA:Link Nonton dan Sinopsis Film Bioskop Ketindihan, Teror Malam Hari yang Mencekam

Sinopsis Film Almarhum

Cerita berpusat pada keluarga Nuri yang harus menghadapi kenyataan pahit setelah sang ayah, Pak Mulwanto, meninggal dunia pada malam Selasa Kliwon.

Menurut kepercayaan Jawa, siapa pun yang meninggal pada malam tersebut diyakini akan membawa anggota keluarganya menyusul ke alam baka.

Kematian tragis sang ayah menjadi awal dari petaka bagi keluarga Nuri.

Mereka mulai diganggu oleh berbagai kejadian mistis yang membuat suasana rumah menjadi mencekam.

Nuri dan saudara-saudaranya harus berjuang melawan kekuatan gaib yang mengancam keselamatan mereka.

Untuk menghindari bencana lebih lanjut, keluarga yang masih hidup diharapkan melakukan ritual tertentu.

Wisesa sebagai anak tertua yang berprofesi sebagai dokter, menolak untuk melaksanakan ritual tersebut. Karena dia menganggap tidak rasional dan lebih memilik untuk mendampingi ibunya yang sedang berduka.

Akibatnya serangkaian kejadian aneh dan menakutkan mulai terjadi pada Nuri dan kehidupan adiknya, Yanda.

Membuat mereka terpaksa untuk mencari kebenaran di balik mitos dan ritual yang ada.

BACA JUGA:Tayang Perdana di Netflix, Inilah Sinopsis dan Link Streaming Film 'Thaghut'

BACA JUGA:Sinopsis dan Pemeran Film Utusan Iblis yang Tayang Hari Ini di Bioskop, Ketika Horor dan Psikologi Berpadu

Pemeran Film Almarhum

Berikut ini daftar pemain film Almarhum:

1. Ratu Sofya sebagai Nuri

Sebagai tokoh utama, Ratu Sofya berhasil memerankan sosok Nuri yang penuh ketakutan dan kebingungan menghadapi kejadian mistis yang menimpa keluarganya.

2. Rukman Rosadi sebagai Bapak Mulwanto

Meski perannya singkat, Rukman Rosadi berhasil menciptakan kesan mendalam sebagai sosok ayah yang membawa petaka bagi keluarganya.

3. Nova Eliza sebagai Ibu Rahmi

Nova Eliza memerankan sosok ibu yang berusaha melindungi anak-anaknya dari gangguan makhluk halus.

4. Dimas Aditya sebagai Wises

Dimas Aditya berperan sebagai kakak tertua yang berusaha mencari solusi atas masalah yang dihadapi keluarganya.

Suasana mencekan dan misterius berhasil dibangun dengan sangat baik, membuat penonton merasakan ketakutan yang dialami para tokoh.

Jika kamu menyukai film horor Indonesia dengan sentuhan mistis dan budaya Jawa, maka "Almarhum" adalah pilihan yang tepat.

Film ini tidak hanya menyajikan cerita yang menegangkan, tetapi juga mengangkat nilai-nilai keluarga dan kepercayaan tradisional.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: