Terungkap, Alvin Lim Bolak-Balik ke China untuk Cangkok Ginjal Sebelum Meninggal

Terungkap, Alvin Lim Bolak-Balik ke China untuk Cangkok Ginjal Sebelum Meninggal

Alvin Lim meninggal dunia --

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Alvin Lim sebelum meninggal dunia ternyata sempat melakukan pengobatan sampai ke negeri China sebanyak dua kali.

Hal tersebut diungkap oleh mantan Kuasa Hukum Alvin Lim, Sukisari S.H.

Sukisari S.H mengatakan bahwa Alvin Lim sempat berbicara ingin melakukan cangkok ginjal di China. Namun, hal tersebut belum terealisasikan karena masih membutuhkam adaptasi.

"Iya sebelumnya dia udah berencana berobat untuk cangkok ginjal dan sudah dua kali ke China tapi kan masih ada penyesuaian biasa tubuh kan disesuaikan antara donor dan pendonor," ujar Sukisari S.H, ditemui di Rumah Duka Grand Heaven, Pluit, Jakarta Utara, Senin 6 Januari 2025.

Lebih lanjut, Sukisari S.H menyebutkan bahwa kondisi Alvin Lim masih harus distabilkan sebelum akhirnya kembali menjalani pengobatan di China.

BACA JUGA:

Sayangnya, kondisi kesehatan Alvin Lim semakin drop dan Sukisari S.H mendengar bahwa sang pengacara sudah menghembuskan nafas terakhirnya di rumah sakit Mayapada.

"Saya denger masih ada beberapa kondisi yang distabilkan sebelum kembali ke sana. Kemarin sudah ada keluhan tapi tadi pagi dibangunkan rasanya belum bisa bangun kemudian siangnya dibawa ke rumah sakit mayapada dan setelah itu kami mendengar beliau sudah lewat ya," ujarnya.

Sebagai mantan kuasa hukum, Sukisari S.H mendoakan agar mendiang Alvin Lim diampuni segala dosa-dosanya oleh Tuhan dan keluarga yang ditinggalkan mendapatkan ketabahan.

"Semoga tuhan mengampuni segala keslaahan dam amal ibadahnya sehingga bisa tenanh di alam sana dan keluarga yang ditinggalkan ibu dan anaknya bisa tabah menerimanya," pungkasnya.(hasyim)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: