8 Toko Oleh-oleh di Lampung yang Wajib Dikunjungi Wisatawan, Mulai dari Makanan hingga Pernak-Pernik
Toko oleh-oleh di Lampung yang wajib dikunjungi --
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Lampung, provinsi di ujung selatan Sumatra, tidak hanya dikenal karena panorama alamnya yang memukau, tetapi juga aneka ragam oleh-oleh khas yang menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan.
Berbagai toko oleh-oleh tersebar di beberapa titik strategis Kota Bandar Lampung, menawarkan buah tangan yang beragam dan tentunya ramah di kantong.
Berikut adalah delapan toko oleh-oleh di Lampung yang wajib kamu kunjungi saat singgah di kota ini, mulai dari makanan hingga pernak-pernik unik.
1. Toko Manisan Yen-Yen
Toko Manisan Yen-Yen terkenal dengan beragam manisan buah seperti mangga, salak, pepaya, hingga pala. Selain itu, kamu juga bisa menemukan oleh-oleh khas Lampung lainnya seperti dodol durian dan kopi Lampung di sini.
Toko ini berlokasi di Jalan Ikan Kakap Nomor 86, Pesawahan, Kota Bandar Lampung. Dengan harga mulai dari Rp9.000 hingga Rp25.000, Yen-Yen menjadi pilihan ideal bagi wisatawan yang ingin membawa pulang oleh-oleh tanpa harus merogoh kocek terlalu dalam.
BACA JUGA:
- 7 Makanan Terenak di Indonesia Versi Taste Atlas: Nikmatnya Kuliner Nusantara, Sudah Coba Semuanya?
- 10 Negara yang Terkenal dengan Street Food-nya yang Lezat, Surga Kuliner Pinggir Jalan
2. Bakso Son Haji Sony Lampung
Bakso Son Haji Sony adalah destinasi wajib bagi pencinta kuliner. Terkenal karena cita rasanya yang melegenda, Bakso Sony tidak hanya bisa dinikmati di tempat, tapi juga dapat dibawa pulang dalam bentuk bakso beku.
Salah satu gerai yang selalu ramai pengunjung terletak di Jalan Wolter Mongonsidi, Bandar Lampung. Harga per 50 butir bakso beku dipatok mulai dari Rp120.000, menjadikannya pilihan buah tangan yang mengenyangkan dan praktis.
3. Sentra Keripik Pisang Gang PU
Lampung dikenal sebagai Kota Pisang, dan keripik pisang menjadi oleh-oleh yang paling banyak dicari wisatawan.
Sentra keripik pisang di Gang PU, Jalan Pagar Alam, Segala Mider, Kota Bandar Lampung, menawarkan berbagai varian rasa, mulai dari cokelat, keju, stroberi, hingga balado.
Harganya pun cukup terjangkau, hanya sekitar Rp40.000 per kilogram, menjadikan sentra ini tempat yang ideal untuk memborong oleh-oleh khas Lampung.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: