Dimiskinkan Negara, Seluruh Aset dan Uang Tunai Senilai Rp7,5M Milik Doni Salmanan Disita!
Kendaraan mewah milik Doni Salmanan yang disita negara.--instagram.com
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Konten kreator asal Bandung, Doni Salmanan kini jadi terpidana kasus penipuan binary option. Doni tak lagi menjadi sultan ala-ala karena seluruh aset dan harta kekayaannya telah disita oleh negara.
Konten kreator yang dikenal karena pamer barang-barang mewah itu kini terancam dimiskinkan. Hartanya dijadikan aset negara. Yakni mulai dari Lamborghini Huracan Liberty Walk Sampai Kawasaki Ninja H2.
Proses eksekusi barang bukti ini dilakukan oleh Kejaksaan Tinggi (Kejari) Kabupaten Bandung, Jawa Barat, pada Kamis, 26 September 2024. Melansir dari berbagai sumber pantauan di lapangan ada empat mobil berbagai merek, antara lain:
BACA JUGA:
- Viral! Momen 7 Mahasiswi Terjebak di Lift yang Mati, Malah Santai Lakukan Hal Ini
- Terungkap! Alamat Kampus di Thailand yang Berikan Gelar Doktor Honoris Causa Raffi Ahmad Ternyata Hotel
- Dua unit Honda CR-V,
- Satu unit Toyota Fortuner GR,
- Satu unit Porsche 911 Carrera 4S,
- Satu unit Lamborghini Huracan Liberty Walk dan,
- Satu unit BMW 840i Coupe M Tech.
Sebagian besar mobil diparkir tanpa menggunakan truk towing, sedangkan beberapa lainnya ditempatkan di atas truk towing. Mobil-mobil tersebut tampak dalam kondisi baik, meskipun cat terlihat sedikit kusam karena lama disimpan di gudang sebagai barang bukti.
Selain mobil, beberapa motor mewah milik Doni Salmanan juga turut disita oleh negara. Motor-motor yang disita tak kalah mentereng dari koleksi mobilnya. diantaranya sebagai berikut:
BACA JUGA:
- Polisi Sebut Andrew Andika Ditangkap Bareng 5 Orang Temannya saat Konsumsi Narkoba, Salah Satunya Influencer
- Vadel Badjideh Absen saat Agenda Pemeriksaan Polisi, Nikita Mirzani: Nggak Sakit, Lagi Dugem!
- Satu unit Kawasaki Ninja H2,
- Satu unit Kawasaki Ninja ZX-10R,
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: