Keluh Kesah Jemaah Haji Indonesia, Takut Dibuang Petugas Pilih Tak Bawa Oleh-Oleh dari Arab Saudi

Keluh Kesah Jemaah Haji Indonesia, Takut Dibuang Petugas Pilih Tak Bawa Oleh-Oleh dari Arab Saudi

Jemaah haji Indonesia asal Jakarta Utara yang telah tiba di Asrama Haji Pondok Gede-sabrina hutajulu-radarpena.co.id grup disway

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Jamaah haji kloter 11 asal Jakarta Utara telah tiba di Tanah Air, pada Kamis 27 Juni 2024.

Jemaah haji langsung menuju Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta Timur.

Di Asrama Haji Pondok Gede, para jemaah haji Indonesia berbagi kisah suka duka selama di Tanah Suci.

Hamidah (66) mengatakan bahwasanya ia tak membawa oleh-oleh apapun dari Tanah Suci.

"Ga bawa apa-apa, soalnya aturannya ga boleh bawa, saya jadi takut kalo nekat bawa oleh-oleh nanti dibuang petugas di bandara," katanya saat diwawancarai.

BACA JUGA:

Dikatakan Hamidah, dirinya hanya diinfokan akan mendapatkan air zamzam setelah tiba di Asrama Haji Pondok Gede.

"Nanti cuma dikasih air zam zam di sini, 5 liter ukurannya," paparnya.

Terkait makanan selama di Tanah Suci, Hamidah mengungkapkan ia merasa puas.

Adapun hidangan yang tersedia yakni makanan Indonesia seperti nasi goreng.

"Di sana makanannya enak-enak, ada nasi goreng, nasi uduk, nasi kebuli dan ayam goreng, enak pokoknya," tambahnya.

Terkait keluhan, Hamidah merasakan kurang nyaman di tenda saat di Mina.

"Tendanya itu panas ya, satu tenda isinya banyak. Tapi ga apa-apa ga, saya anggap itu ujian buat saya," tandas Hamidah.(sabrina)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: