Ngaku Ponakan Wapres Ma'ruf Amin, Driver Ojol Coba Lompat Menara Sutet Usai Ribut dengan Istri Ketiga

Ngaku Ponakan Wapres Ma'ruf Amin, Driver Ojol Coba Lompat Menara Sutet Usai Ribut dengan Istri Ketiga

Driver Ojol berinisial ATZ yang mengaku keponakan Wapres Ma'ruf Amin melakukan percobaan bunuh diri dari menara sutet usai ribut dengan istri ketiga-cahyono-ist

JAKARTA, RADARPENA.ID - Seorang driver ojek online (ojol) berinisial ATZ (60) mengaku sebagai keponakan Wapres Ma'ruf Amin.

ATZ bikin heboh warga Cilincing, Jakarta Utara usai naik menara sutet di Jalan Banjir Kanal Timur (BKT), Kelurahan Marunda dan hendak melompat untuk bunuh diri.

Warga Koja ini diduga sedang depresi usai ribut masalah ekonomi dengan istri ketiganya.

Sebelum melakukan percobaan bunuh diri, ATZ sempat menuliskan surat wasiat untuk keluarganya.

"Ada surat yang kita temukan, saksi-saksi anaknya juga seperti itu," kata Kapolsek Cilincing Kompol Fernando Saharta Saragi pada Rabu, 19 Juni 2024, malam.

BACA JUGA:

Berdasarkan surat wasiat yang ditulis ATZ, di situ dia mengaku sebagai keponakan Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin.

"Paman saya Prop Doctor KH. Ma'ruf Amin. BA. RI 2," tulis surat wasiat ATZ seperti dilihat radarpena.co.id.

Kemudian dalam surat wasiat tersebut, ATZ juga menitipkan motornya agar diberikan kepada anak dan istri ketiganya.

"STNK dan motor tolong kasih ke beliau untuk diserahkan ke istri dan anak saya," tulis ATZ dalam surat wasiatnya.

Kompol Fernando mengatakan, ATZ diduga mengalami depresi usai ribut dengan istri ketiganya.

"Yang bersangkutan sedang punya masalah dengan istri ketiga, setelah kita dalami lagi faktor ekonomi," ungkap Fernando.

BACA JUGA:

Fernando menuturkan, yang bersangkutan mencoba bunuh diri dengan melompat dari menara sutet pada Senin, 17 Juni 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: