Diduga Eksplotasi Tragedi, Film 'Vina: Sebelum 7 Hari' Tuai Kontroversi

Diduga Eksplotasi Tragedi, Film 'Vina: Sebelum 7 Hari' Tuai Kontroversi

Poster film Vina: Sebelum 7 Hari yang tuai kontroversi.-Foto: Instagram.com/@vinasebelum7harifilm-

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Film Vina: Sebelum 7 Hari yang akan segera rilis pada 8 Mei 2024 mendatang menuai kontroversi. Baru-baru ini, rumah produksi Dee Company merilis poster resmi film horor tersebut. 

Namun belum resmi tayang, film "Vina: Sebelum 7 Hari" sudah menuai kecaman dari para netizen. Hal ini terlihat dari unggahan akun X @cinema21, dimana banyak netizen memberikan komentar berisi kritikan hingga kecaman. 

Pasalnya, film Vina Sebelum 7 Hari diangkat dari kisah nyata yang dijadikan replika tragedi di Cirebon 2016 silam, namun beberapa orang menganggap poster dari film tersebut terlalu mengerikan.

Poster film Vina Sebelum 7 Hari yang baru saja dirilis, menggambarkan sosok Vina dalam suatu peristiwa yang semirip mungkin dengan aslinya. Sebagian warganet menilai film ini tak layak tayang karena masuk ke ranah eksploitasi tragedi. 

BACA JUGA:

Namun, sebagian netizen lain justru mengaku tak sabar menunggu film Vina: Sebelum 7 Hari tayang. Mulai muncul ajakan boikot, sepert ini lebih jelasnya. Belum ada 24 jam usai dirilis, poster film garapan Anggy Umbara ini langsung menuai pro dan kontra dari netizen.

"Meskipun keluarganya kasih ijin, tetep aja sih ga etis apalagi liat posternya kaya gini banget," komentar salah satu netizen. 

Terlihat poster memperlihatkan adegan sadis dan penuh darah pada sosok Vina yang diperankan Nayla D. Purnama. Meski begitu, tak sedikit juga warganet yang membela film dari kisah nyata ini. "Selama sudah ada persetujuan dari keluarga dan sudah dapat kompensasi ya gak ada masalah."

"Bisa gak ya film V*n* itu kita boikot rame-rame agar jangan sampe tayang? Apakah bisa dengan cara bikin petisi ke semua chain bioskop agar semua menolak menayangkan?," ujar akun Ian Salim @IanSalim di X.

"Gw gak yakin penonton awam akan juga punya common sense untuk menolak nonton film yg nggak pantas dibuat dan ditonton itu. Malah karena kontroversi dan eksploitasinya berpotensi jadi film laris. (Emot sedih)

BACA JUGA:

"Yang gue nggak ngerti itu kenapa sesama filmmaker (apalagi sama-sama bergabung di asosiasi yg sama, baik itu sutradara, penulis atau produser) pada diam semua, nggak ada satu pun yang negur, memboikot dll," ungkapnya. 

Dalam poster tersebut menunjukkan sosok Vina terkapar tak berdaya dan berdarah, wajahnya jelas penuh ketakutan. Sementara di belakangnya berdiri sejumlah pria, yang diduga telah memperkosa Vina.

Mulai dari poster, alur cerita, hingga nama karakter dalam film Vina Sebelum 7 Hari menjadi perdebatan warganet. Itulah beberapa tanggapan warganet dan produser film terkenal terkait film kisah nyata Vina Sebelum 7 Hari yang masih kontroversi di masyarakat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: