Aneka Resep Masakan Ala Anak Kos yang Hemat, Bergizi dan Praktis Dijamin Kenyang Tanpa Ribet!

Aneka Resep Masakan Ala Anak Kos yang Hemat, Bergizi dan Praktis Dijamin Kenyang Tanpa Ribet!

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Salah satu tips menghemat budget ala anak kos ialah dengan memasak sendiri. Memasak akan membantu mengurangi pengeluaran biaya makan sehingga dijamin lebih hemat.

Meski harus mengirit banyak hal, namun sebagai anak kos juga harus memikirkan kesehatan. Hal ini tergantung dari pola hidup yang mereka jalani. Sebagai anak kos penting untuk mengonsumsi makanan sehat. 

Tidak melulu yang mahal, namun kamu tahu bagaimana cara mengolah makanan itu sehingga lebih sehat. Selain bahannya yang mudah dicari, cara membuatnya pun sangat gampang! 

Nah ada baiknya kamu coba untuk memasak sendiri. Selain lebih murah, kamu juga bisa hidup lebih sehat.

BACA JUGA:

Berikut ini merupakan aneka resep masakan ala anak kos yang bisa kamu praktikkan dirumah dengan praktis, mudah dan lebih hemat. 

Orak Arik Telur

Bahan-bahan:

  • Telur
  • Wortel (potong dadu)
  • Bakso (potong sesuai selera)
  • Garam secukupnya, saori saus tiram, gula pasir, merica bubuk dan kaldu bubuk

Bumbu iris:

  • 1/2 bawang bombai potong besar
  • 3 siung bawang putih
  • 6 cabai rawit merah

Cara memasak:

  1. Goreng bakso sisihkan
  2. Goreng telur kemudian orak arik
  3. Tumis bumbu yang sudah diiris sampai harum dan layu
  4. Masukkan semua bahan aduk-aduk sampai rata dan jangan lupa tambahkan sedikit air
  5. Masukkan garam, gula, merica bubuk, saori dan kaldu bubuk. Aduk sampai merata. Koreaksi rasa
  6. Angkat dan sajikan.

 

Capcay Goreng  

Bahan-bahan: 

  • 1 ikat sawi ijo 
  • 1 buah sawi putih 
  • 2 buah wortel 
  • 1 buah kembang kol 

Bahan Halus: 

  • 2 siung bawang putih 
  • 3 butir bawang merah 
  • 1/2 buah bawang bombay 
  • 1 sdm saus tiram 
  • 1 sdt saus Inggris 
  • 1 sdt kecap asin 
  • 1 sdm maizena, campur dengan sedikit air 
  • 1 sdt minyak wijen 
  • Air secukupnya 
  • Garam secukupnya 
  • Lada secukupnya 

Cara Membuat: 

  1. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum, masukkan bawang bombai. 
  2. Masukkan wortel, aduk-aduk sampai setengah matang. 
  3. Beri air secukupnya, masukkan saus tiram, kecap Inggris, kecap asin, garam, lada. 
  4. Aduk-aduk hingga kuah mendidih, masukkan maizena, aduk-aduk. 
  5. Masukkan sawi, kembang kol, aduk-aduk. 
  6. Tes rasa. Masukkan minyak wijen. 
  7. Angkat. 
  8. Capcay goreng siap disajikan.

 

Mushroom Garlic Rice Resep 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: