Cara Membuat Kwetiau Goreng Chindo Yang Bercitarasa Tinggi
Kwetiau goreng adalah hidangan kuliner khas Indonesia yang bercita rasa gurih.
Ini adalah sejenis mie tepung beras yang berukuran lebar dan pipih, lalu campur dengan bumbu lainnya.
Kamu bisa menyajikannya dengan tambahan topping, seperti daging ayam, udang, telur, dan cumi-cumi.
Agar gizinya semakin padat, kamu bisa menambahkan potongan sayur, seperti wortel, sawi, dan bawang bombay.
Bahan kwetiau:
- 200 gr kwetiau kering
- 1 sdm minyak
- 3 sdm kecap manis
Cara Mengolah :
- Rebus mie sampai matang, angkat, tiriskan
- Masukkan 1 sdm minyak, aduk2 supaya tidak lengket
- Masukkan 3 sdm kecap manis, aduk rata
- Sisihkan
Bumbu halus:
- 5 bawang merah
- 3 bawang putih
- 2 kemiri
Bahan lainnya:
- 2 butir telur ayam
- 10 bakso, iris2
- 4 bonggol pakcoy
- toge besar
- daun bawang iris
- 2 sdm kecap manis
- 1 sdm saos tiram
- garam, kaldu bubuk, lada bubuk secukupnya
Cara Memasak
- Tumis bumbu halus sampai wangi matang
- Masukkan bakso tumis2
- Masukkan 2 telur, aduk, tumis
- Masukkan kwetiau, aduk - aduk
- Masukkan 2 sdm kecap manis, 1sdm saos tiram, garam, kaldu bubuk, lada bubuk, aduk2 rata
- Masukkan pakcoy dan toge, aduk - aduk
- Cek rasa
- Hidangan siap disajikan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: