“APT” menghadirkan daya tarik bilingual dengan memadukan bahasa Inggris dan Korea, menampilkan perpaduan yang segar antara pop Barat dan elemen permainan Korea.
Hideki Noma, pakar linguistik K-pop, menjelaskan bahwa penggunaan kata “Apateu” menambahkan kesan ritmis yang unik.
Ia menyebut lagu ini sebagai “kemenangan bilingualisme” yang menciptakan daya tarik besar pada pendengar internasional.
Bahkan selebriti Amerika, Charlie Puth, ikut serta dalam tren ini dengan mengunggah video dirinya di TikTok sambil menyanyikan “Apateu Apateu” dan mengaku bahwa lagu tersebut terus terngiang di benaknya.
Tren “APT” juga menjangkau ranah politik di Korea Selatan, di mana anggota parlemen seperti Cho Kuk dari partai Rebuilding Korea Party dan Han Dong Hoon dari People Power Party turut menyatakan kecintaan mereka terhadap lagu ini melalui unggahan di media sosial.
Rose BLACKPINK dijadwalkan merilis album solo perdananya, Rosie, pada 6 Desember 2024. Album ini akan memuat 12 lagu, termasuk “APT”, yang diprediksi akan melanjutkan kesuksesan besar Rose di dunia musik internasional.