Apalagi tak sekadar menunjukkan aksi laga, mereka juga harus memainkan karakter yang menarik.
Berikut adalah daftar jajaran aktor beserta perannya dalam film THE PRINCE.
- Jason Patric sebagai Paul
- Bruce Willis sebagai Omar
- John Cusack sebagai Sam
- Curtis "50 Cent" Jackson sebagai The Pharmacy
- Rain sebagai Mark
- Jessica Lowndes sebagai Angela
- Jesse Pruett sebagai Wilson
- Gia Mantegna sebagai Beth
- Didi Costine sebagai Rachel
- Bonnie Somerville sebagai Susan
- Tim Fields sebagai Jimmy
- Johnathon Schaech sebagai Frank
- Andrea Burns sebagai Janine
- Courtney B. Turk sebagai Meagan
- Tyler Jon Olson sebagai Eddie
BACA JUGA:Tips Jitu Atasi Rasa Canggung di Kantor Bagi Introvert
Film THE PRINCE pertama kali rilis pada 22 Agustus 2014. Sudah lebih dari tujuh tahun rilis, film ini mungkin sudah diputar berkali-kali. Meski begitu, film ini tetap bisa menawarkan sensasi menegangkan yang tak pernah berkurang.
Dalam situs IMDb film ini mempunyai rating 4,6/10. Sekilas berdasarkan rating, mungkin memang tak cukup memuaskan. Tapi tetap tak ada salahnya untuk menikmati film ini sebagai hiburan karena penuh aksi yang mendebarkan dan tentunya menghibur.