JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Icha Annisa Fradila akhirnya dengan tegas membantah telah menyantet selebgram Stevie Agnecya sehingga membuatnya meninggal dunia. Melalui klarifikasinya, Icha lebih dulu mengakui sempat ada perselisihan dengan almarhumah Stevie.
Saat itu dia dan suaminya, Zengga pernah bertemu dengan suami Stevie, Anggi Pratama Zayn. Di depan Anggi, Icha berani bersumpah Al-Qur'an tidak melakukan santet pada aktris yang meninggal dunia pada 21 Maret 2024 itu.
"Pada 4 Oktober 2023, saya dan suami saya sudah bertemu suami almarhumah untuk bersumpah Alquran. Pada saat itu di depan suami almarhumah Stevie Agnecya saya dalam keadaan hamil, saya sudah bersumpah tidak melakukan hal-hal seperti yang diberitakan," beber Icha, pada Jumat, 29 Maret 2024.
"Kami bersama-sama saling berbaikan dan bermaafan atas perselisihan yang pernah terjadi," sambungnya Icha.
BACA JUGA:
- Anak Selebgram Aghnia Punjabi Dianiaya Babysitter hingga Mata Lebam, Begini Kronologinya
- Kaya Mendadak, Kakek 65 Tahun di AS Menangkan Lotre Senilai Rp28 Triliun!
Icha mengakui memang pernah terjadi perselisihan dengan Stevie Agnecya karena adanya kesalahpahaman. Perselisihan itu bahkan berlangsung cukup lama dan berlarut-larut.
Hal itu menurutnya terjadi karena salah paham yang dialami keduanya. Namun Icha enggan untuk memberikan informasi detail tentang perselisihan itu. Tak ingin kabar itu berkembang jadi liar, Icha Annisa dengan tegas bantah telah mengirimkan santet kepada Stevi Agnecya.
Hal itu dikatakannya dalam konferensi pers yang digelar pada Jumat, 29 Maret 2024 di kawasan Pondok Labu, Jakarta Selatan.
"Santet adalah perbuatan dosa besar yang tergolong perbuatan musyrik yang diancam jadi penghuni neraka jahanam yang kekal. Jadi, saya sebagai muslim yang lahir dari keluarga yang baik-baik, tidak mungkin melakukan perbuatan tersebut," ucap Icha.
Icha dengan tegas mengatakan, sakit yang dialami Stevi Agnecya tak ada kaitannya dengan dirinya dan keluarga. Dirinya pun mengaku sudah melakukan sumpah Al-Qur'an untuk membuktikan kalau memang tidak mengirimkan santet kepada Stevi Agnecya.
Icha dengan ditemani suami serta kuasa hukumnya, Ina Rachman, membantah segala tuduhan tentang santet. "Kita tahu bahwa keluarga Mbak Icha adalah keluarga muslim yang tahu bahwa santet itu tidak boleh," kata Ina Rachman.
Setelah itu, Icha menegaskan bahwa dirinya tak pernah ada niat atau dengan sengaja ingin mencelakai Stevie. "Namun, tidak ada sama sekali terpikir oleh saya untuk mencelakai apalagi menggunakan ilmu santet," tuturnya.
BACA JUGA:
- Bikin Pangling, 3 Bulan di Penjara Penampilan Ammar Zoni Berubah Drastis!
- Kondisi Sandra Dewi Diduga Drop Usai Harvey Moeis Resmi Jadi Tersangka Kasus Korupsi
"Jadi saya sebagai muslim yang terlahir dari keluarga baik-baik, tidak mungkin melakukan perbuatan tersebut," ungkapnya. Icha mengatakan sakitnya Stevie sebelum meninggal dunia tidak ada sangkut pautnya dengan dirinya.
"Qodratullah sakitnya Stevie Agnecya tidak ada hubungannya dengan saya dan keluarga saya," bebernya. Tuduhan soal santet sudah pernah dibantah Icha di hadapan Stevie ketika dia masih hidup.