Cobain Lur! Aneka Resep Masakan Serba Tahu Ini, Praktis Cocok untuk Menu Sahur

Kamis 21-03-2024,15:15 WIB
Reporter : Puspa Sari Dewi
Editor : Putri Indah

Bumbu Halus:

  • 5 siung bawang putih
  • 5 siung bawang merah
  • 5 butir kemiri
  • 7 buah cabai merah
  • 1 ruas jahe

Cara Membuat:

  1. Tumis bumbu halus sampai harum dan matang, masukkan air, aduk.
  2. Masukkan serai, daun salam, daun jeruk, lengkuas, garam, dan gula, aduk.
  3. Masukkan tahu dan krecek, aduk.
  4. Masukkan santan, cabai rawit dan tomat, masak sampai matang.

3. Resep Sapo Tahu Seafood 

Dikutip Radarpena dari Instagram @banususanto, inilah resep sapo tahu seafood yang bisa kamu jadikan panduan untuk mencobanya di rumah.

Bahan-bahan:

  • 1 buah wortel, rebus setengah matang, potong-potong
  • 150 gr baby corn/ janten, rebus setengah matang, potong-potong
  • 1 buah brokoli, dipotong-potong
  • 150 gram kapri
  • 1/2 paprika merah, dipotong memanjang
  • 1 tangkai daun bawang, potong-potong
  • 350 gram udang, kuliti
  • 300 gram cumi, kerat daging bagian dalamnya
  • 3 bungkus tahu sutra, potong melintang lalu lumuri dengan tepung maizena
  • 900 cc air
  • Larutan maizena secukupnya
  • Minyak untuk menggoreng 

Bumbu:

  • 3 sdm margarin
  • 1 buah bawang bombay, iris memanjang
  • 5 siung bawang putih, cincang
  • 2 sdm kecap ikan
  • 2 sdm minyak wijen
  • 1 sdm saus tiram
  • Lada dan garam secukupnya

BACA JUGA:

Cara Memasak:

1. Goreng tahu sutra dengan minyak yang banyak dan panas sampai coklat keemasan. Tiriskan, sisihkan.

2. Didihkan air di kompor yang lain. Selanjutnya tumis bawang bombay dan bawang putih dengan margarin hingga harum.

3. Masukkan udang dan cumi, tumis hingga udang berubah warna. Tambahkan air yang sudah mendidih tadi.

4. Masukkan semua sayuran. Tambahkan kecap ikan, saus tiram, minyak wijen, lada, dan garam. Masak sampai sayuran layu (sekitar 30 - 60 detik). Kentalkan dengan larutan maizena dan matikan api.

5. Masukkan tahu sutra goreng dan aduk rata. Sajikan selagi panas.

4. Resep Tahu Gejrot 

Dikutip Radarpena dari Instagram @banususanto, inilah resep tahu gejrot yang bisa kamu ikuti bahan-bahan dan langkah pembuatannya yang super mudah.

Bahan-bahan:

  • 2 piring tahu sumedang goreng, potong-potong
  • Jeruk limau untuk perasan secukupnya
Kategori :