Terkait jenis ular masih dari Hadist Nabi Muhammad SAW juga terdapat jenis ular yang boleh dibunuh. Dalam kitab Fathul Bari Syarh Shahih Bukhari, Rasulullah SAW memerintahkan untuk membunuh ular. Terlebih Rasulullah menekankan untuk membunuh dua jenis ular.
اقْتُلُوا الْحَيَّاتِ وَاقْتُلُوا ذَا الطُّفْيَتَيْنِ وَالْأَبْتَرَ فَإِنَّهُمَا يَطْمِسَانِ الْبَصَرَ وَيَسْتَسْقِطَانِ الْحَبَلَArtinya : Bunuhlah ular dan bunuhlah ular yang dipunggungnya ada dua garis putih dan ular pendek, karena kedua ular itu menghapus (membutakan) pandangan dan menggugurkan kandungan (HR : Bukhari).