Cara Cicil Tunggakan BPJS Kesehatan dengan Mudah dan Efektif, Simak Disini!

Selasa 14-11-2023,09:43 WIB
Reporter : Bianca C.
Editor : Dimas Satriyo

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - BPJS Kesehatan adalah program asuransi kesehatan yang dikelola oleh pemerintah Indonesia.

Melalui program ini, masyarakat Indonesia dapat mengakses layanan kesehatan yang terjangkau di rumah sakit dan klinik yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan.

Namun, terkadang ada situasi di mana seseorang memiliki tunggakan dalam pembayaran iuran BPJS Kesehatan. Jika Anda sedang menghadapi masalah ini, jangan khawatir.

Di artikel RadarPena berikut ini adalah cara-cara sederhana yang dapat Anda ikuti untuk mencicil tunggakan BPJS Kesehatan dengan mudah dan efektif.

BACA JUGA:

BPJS Kesehatan telah menghadirkan inovasi terbaru yang memungkinkan pembayaran tunggakan iuran dicicil selama 12 kali dalam kurun waktu satu tahun. Program ini dinamakan program Rehab BPJS Kesehatan.

Program Rehab BPJS Kesehatan

BPJS Kesehatan telah meluncurkan program bernama “Rehab BPJS Kesehatan” yang bertujuan memberikan jaminan kesehatan kepada peserta JKN-KIS yang terlambat membayar iuran.

Program ini mencakup berbagai macam program asuransi kesehatan, seperti pengobatan penyakit, pelayanan rawat jalan, rawat inap, perawatan rujukan, tindakan operasi, dan jasa ambulans.

Syarat dan Ketentuan Program Cicil Iuran BPJS Kesehatan

Untuk dapat memanfaatkan program cicilan tunggakan iuran BPJS Kesehatan, peserta harus memenuhi beberapa syarat berikut:

1.  Peserta dari Segmen PBPU atau BP

Program ini hanya berlaku bagi peserta yang berasal dari segmen Pekerja Bukan Penerima Upah (PBPU) atau Bukan Pekerja (BP) yang memiliki tunggakan iuran selama 4-24 bulan.

2.  Maksimal 12 Tahapan Selama Satu Tahun

Peserta yang ingin mencicil tunggakan iuran BPJS Kesehatan dapat melakukannya dalam maksimal 12 tahapan selama satu tahun.

3.  Status Kepesertaan Aktif

Status kepesertaan peserta akan kembali aktif setelah seluruh tunggakan dan iuran bulanannya dibayarkan sesuai dengan kesepakatan cicilan.

4.  Cara Pendaftaran

Peserta yang memenuhi syarat dapat mendaftar untuk program cicilan ini melalui dua cara, yaitu :

  • Melalui aplikasi Mobile JKN
  • Menghubungi BPJS Kesehatan Care Center 165

5.  Batas Pendaftaran

Pendaftaran program cicilan tunggakan iuran dapat dilakukan sampai dengan 28 bulan berjalan, kecuali pada bulan Februari, di mana pendaftaran berakhir pada tanggal 27.

Cara Mendaftar Program Cicil Iuran BPJS Kesehatan

Berikut langkah-langkah untuk mendaftar ke program cicilan BPJS Kesehatan :

  1. Masuk ke akun Mobile JKN peserta.

  2. Pilih menu “Rencana Pembayaran Bertahap (Rehab)”.

  3. Informasi mengenai program rehab akan muncul, termasuk total tunggakan dan syarat program.

  4. Pilih simulasi tagihan yang sesuai.

  5. Bayarkan tagihan iuran melalui kanal pembayaran yang telah bekerja sama dengan BPJS Kesehatan.
Kategori :