Cobain Masakan Khas Lombok yang Enak dan Kaya Rempah, Fix Bikin Kalian Nagih

Kamis 19-10-2023,06:00 WIB
Reporter : Verly
Editor : Reza Fahlevi

RADARPENA.CO.ID - Lombok tidak hanya dikenal sebagai tempat wisata alamnya, menikmati fantasi kuliner dengan masakan khas Lombok juga tidak kalah juaranya.

Maka tidak heran jika Lombok menjadi destinasi wisata yang wajib dikunjungi bagi para pelancong yang ingin menikmati  eksotisme alam dan kuliner makanan khasnya.

Melewatkan kuliner di Lombok sungguh sangat disayangkan, pasalnya masakan khas Lombok dikenal dengan rasa rempah-rempah yang bisa bikin kalian merindukan Lombok.

Pasalnya, racikan bumbunya bikin kalian ketagihan. Bahkan, kamu bisa menemukan banyak hal yang menarik yang bisa kamu nikmati, sehingga suasana liburan pun menjadi lebih asyik dan nyaman.

BACA JUGA:

Ada banyak masakan khas Lombok yang patut kalian coba, apa saja ya? Yuk simak artikel ini:

1. Ayam Taliwang

Mungkin sudah tidak asing untuk mendengar ayam taliwang, ya makanan ini sudah banyak disajikan di berbagai daerah. Namun, ayam taliwang merupakan makanan khas Lombok yang sangat populer. Berpadu bumbu tradisional yang jadi salah satu kuliner Indonesia yang sudah dikenal dunia ini memang selalu memuaskan lidah.

Buat kalian yang penikmat pedas sangat cocok untuk menikmati hidangan satu ini. Kelezatan bumbu Ayam Bakar Taliwang Khas Lombok ini kemudian bisa membuat hidangan ini menjadi incaran wisatawan, sebab bumbunya sungguh meresap hingga ke bagian dalam ayam. 

Kombinasi rasa pedas manis dengan rempah yang melimpah, sukses membuat siapa saja jatuh cinta dengan nikmatnya hidangan ayam taliwang dan nasi putih hangat.

2. Ayam Rarang

Selain ayam taliwang ada pula olahan ayam pedas lainnya yang tak kalah menggoda, yaitu ayam rarang. Ayam rarang memiliki bumbu pedas yang terbuat dari sambal goreng cabai rawit yang disebut sebagai bumbu plecing oleh masyarakat lokal.

BACA JUGA:

Dengan warna merah merona, cita rasa ayam rarang pun semakin nikmat karena jenis ayam yang dipilih merupakan ayam kampung. 

3. Plecing Kangkung

Kategori :