5 Ide Menu Buka Puasa Simpel dan Praktis ala Rumahan yang Menggugah Selera, Dijamin Bikin Nagih

Ilustrasi menu buka puasa simpel -Freepik-
3. Nugget Pisang
Untuk camilan berbuka, nugget pisang bisa menjadi pilihan kekinian. Pisang yang dihaluskan dicampur dengan tepung terigu, susu bubuk, gula, dan telur, lalu dikukus.
Setelah dipotong-potong, celupkan ke dalam tepung terigu, telur, dan tepung panir, lalu goreng hingga kecokelatan. Sajikan dengan topping favorit.
Bahan-bahan
- 500 gr pisang matang
- 1/4 sdt garam
- 1/2 sdt vanili
- 2 butir telur
- 100 gr tepung terigu
- 30 gr susu bubuk
- 50 gr tepung terigu
- 2 butir telur
- Tepung panir
- 15 gr gula pasir.
Cara Membuat
- Langkah pertama campurkan semua bahan menjadi satu dan aduk rata.
- Lalu tuang ke loyang 20x10 cm yang telah dialasi baking paper.
- Setelah itu olesi minyak di atas baking paper.
- Kukus selama 25 menit, dinginkan, dan potong-potong sesuai selera.
- Celupkan ke dalam tepung terigu.
- Kemudian celupkan ke dalam kocokan telur dan balur dengan tepung panir.
- Panaskan minyak goreng.
- Goreng sampai warna kuning kecokelatan.
- Sajikan dengan aneka topping sesuai selera.
4. Teri Goreng Bumbu Bawang
Menu sederhana ini cocok untuk pecinta gurih. Teri digoreng hingga kering, lalu ditumis dengan cabai rawit dan bawang merah. Taburi gula dan garam, aduk rata, dan sajikan sebagai pendamping nasi.
Bahan-bahan
- 1 ons teri
- 12 buah cabai rawit merah
- 17 siung bawang merah
- Garam
- Gula
- Air Putih
Cara Membuat
- Langkah pertama silahkan goreng teri hingga matang dan kering lalu tiriskan.
- Tumis sebentar cabai rawit dan bawang.
- Kemudian taburkan gula dan garam, aduk, dan koreksi rasa.
- Lalu masukkan teri, aduk, dan sajikan.
5. Tumis Toge Tahu
Menu sehat dan praktis ini terbuat dari taoge dan tahu yang ditumis dengan bawang merah, bawang putih, cabai, dan daun bawang. Tambahkan thai fish sauce, garam, gula, dan merica untuk rasa yang lezat.
Bahan-bahan
- 350 gram taoge
- 250 gram tah,
- 4 siung bawang merah
- 2 batang daun bawang
- 2 siung bawang putih
- 2 buah cabai merah
- Thai fish sauce
- Garam
- Gula
- Merica
- Minyak goreng.
Cara Membuat
- Panasak minyak, tumis bawang merah dan bawang putih hingga wangi.
- Kemudian masukkan cabai dan merica bubuk, aduk sampai harum.
- Lalu tambahkan taoge, aduk, lalu masukkan tahu.
- Beri thai fish sauce dan gula, koreksi rasa.
- Taburkan daun bawang, angkat, dan sajikan.
Dengan berbagai pilihan menu di atas, Anda tak perlu lagi bingung menyiapkan hidangan berbuka puasa. Selamat mencoba dan semoga Ramadan Anda penuh berkah!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: