Siap-Siap Pendaftaran Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta Gelombang 2 Cuma Dibuka 1 Hari, Catat Tanggalnya

Pendaftaran Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta Gelombang 2 Segera dibuka --
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Pendaftaran Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2025 gelombang kedua akan segere dibuka.
Masyarakat harus segera mempersiapkan diri untuk mendaftar mudik gratis 2025. Sebab pendaftaran Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2025 gelombang kedua hanya dibuka satu hari saja.
Pendaftaran Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta gelombang akan dibuka pada Rabu tanggal 19 Maret 2025.
"Pendaftaran Mudik Gratis 2025 gelombang kedua hanya dibuka selama satu hari," kata Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo.
Syafrin menerangkan, calon peserta Midik Gratis Pemprov DKI Jakarta bisa melakukan pendaftaran melalui online.
BACA JUGA:Dishub Kota Bekasi Gelar Mudik Gratis Lebaran 2025, Pendaftaran Dibuka Mulai 13 Maret 2025
BACA JUGA:BNI Tambah Alokasi Mudik Gratis 2025 Dua Kali Lipat, Mudahkan Masyarakat ke Jawa dan Sumatera
"Waktu Pendaftaran 19 Maret 2025. Calon Peserta dapat kembali melakukan pendaftaran secara online melalui mudikgratis.jakarta.go.id," kata Syafrin dalam keterangannya pada Senin, 17 Maret 2025.
Berkas pendaftaran yang diperlukan yakni Kartu Keluarga (KK), diutaman KTP DKI Jakarta, dan STNK jika membawa motor.
"Perhatikan jadwal, syarat, dan ketentuannya," ujar Syafrin.
Syafrin melanjutkan, waktu verifikasi pendaftaran Mudik Gratis Idul Fitri 1446 H/2025 M, akan dilakukan tanggal 20-24 Maret 2025.
"Waktu verifikasi 20-24 Maret 2025," terangnya.
Saat verifikasi, cealon peserta wajib datang langsung ke lokasi verifikasi yang telah ditentukan dengan membawa berkas asli pendaftaran Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2025.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: