Waspada! Ini 5 Efek Samping Minum Susu Berlebihan yang Perlu Diketahui

Ilustrasi susu-Freepik-
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Susu merupakan salah satu minuman yang kaya akan manfaat bagi tubuh. Terutama Susu sapi yang mengandung banyak nutrisi seperti kalsium, protein, dan vitamin D yang sangat penting untuk menjaga kesehatan tubuh.
Banyak orang menjadikan susu sebagai bagian dari asupan harian untuk mendukung kekuatan tulang, kesehatan otak, serta pembentukan otot.
Namun, meski susu memiliki banyak manfaat, konsumsi yang berlebihan bisa membawa dampak buruk bagi kesehatan.
Efek Samping dari Minum Susu Terlalu Banyak
Meskipun susu sangat bermanfaat, mengonsumsi terlalu banyak susu dapat menimbulkan masalah kesehatan. Idealnya, konsumsi susu dalam sehari adalah sekitar 1 hingga 3 gelas, tergantung pada usia dan kebutuhan tubuh. Jika berlebihan, berikut adalah beberapa efek samping yang bisa terjadi:
BACA JUGA:5 Manfaat Tersembunyi dari Biji Durian, Bisa Jaga Kesehatan Jantung!
BACA JUGA:7 Manfaat Infused Water Buah Pear: Tingkatkan Sistem Imun dan Cegah Diabetes
1. Kelelahan dan Kelesuan
Susu mengandung kalori yang memberikan energi, tetapi jika dikonsumsi terlalu banyak, bisa menyebabkan rasa lelah dan kelesuan.
Kandungan kasein A1 pada susu sapi bisa mengganggu keseimbangan mikroba di usus, yang pada gilirannya dapat memicu peradangan dan memperburuk rasa lelah.
Orang yang alergi susu bahkan dianjurkan mengonsumsi susu varian A2 untuk menghindari masalah ini.
2. Kesulitan Fokus dan Masalah dengan Daya Ingat
Kandungan kasein dalam susu dalam jumlah tinggi bisa mengganggu fungsi otak. Beberapa ahli mengatakan bahwa konsumsi susu berlebihan dapat memengaruhi reseptor otak dan mengirimkan sinyal yang salah, yang berpotensi menyebabkan gangguan dalam daya ingat dan kesulitan fokus.
3. Breakout, Bintik Merah, dan Ruam
Susu tidak hanya memengaruhi kesehatan dalam tubuh, tetapi juga kulit. Breakout atau jerawat parah seringkali terjadi akibat ketidakcocokan dengan produk perawatan kulit.
Namun, jika kamu terlalu banyak mengonsumsi susu, dapat terjadi breakout, bintik-bintik merah, dan ruam pada kulit.
Hal ini dikaitkan dengan perubahan hormon yang disebabkan oleh konsumsi susu yang berlebihan, meski penelitian lebih lanjut masih diperlukan untuk memastikan hal ini.
BACA JUGA:Kenali Manfaat Sirih Cina, Tanaman Herbal yang Kaya Antioksidan untuk Kesehatan dan Kecantikan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: