Lebih Parah daripada Selingkuh, Ini Ciri Istri yang Tak Layak Dipertahankan Menurut Islam

Lebih Parah daripada Selingkuh, Ini Ciri Istri yang Tak Layak Dipertahankan Menurut Islam

Ciri-ciri istri yang tidak pantas dipertahankan menurut agama islam--

Radarpena.co.id, Jakarta - Setiap hubungan rumah tangga, pasti ingin memiliki kehidupan yang harmonis dan penuh kasih. Keluarga yang harmonis akan tercipta, jika pasangan suami istri memiliki kecocokan dan komunikasi yang baik. Sebenarnya pertengkaran kecil adalah hal yang wajar di keluarga, tapi pertengkaran yang sering terjadi akan membuat keluarga menjadi pecah.

Tak selalu suami yang menjadi sumber masalah dalam keluarga. Seorang istri juga bisa menyebabkan pertengkaran dan perpecahan di keluarga. Bahkan menurut Islam, ada beberapa ciri-ciri istri yang tidak pantas dipertahankan.

Selain membuat hubungan rumah tangga menjadi tidak harmonis, sikap istri yang tidak sesuai dengan Islam, bisa menyebabkan rezeki suami menjadi seret. Hal ini sering kali tidak disadari dalam hubungan rumah tangga. Berikut ciri-ciri istri yang tidak pantas dipertahankan menurut Islam:

 

1. Tidak Taat pada Suami

Sebagai seorang suami, memiliki kewajiban untuk membimbing istri ke jalan yang benar. Namun jika seorang istri tidak taat dengan suami, hal ini merupakan ciri-ciri bahwa istri tidak pantas untuk dipertahankan. Rasulullah Shalallahu Alaihi Wassalam bersabda bahwa:

 

قِيلَ لِرَسُولِ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ أَيُّ النِّسَاءِ خَيْرٌ قَالَ الَّتِي تَسُرُّهُ إِذَا نَظَرَ وَتُطِيعُهُ إِذَا أَمَرَ وَلَا تُخَالِفُهُ فِي نَفْسِهَا وَمَالِهَا بِمَا يَكْرَهُ

 

Artinya:

“Pernah ditanyakan kepada Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam, “Siapakah wanita yang paling baik?” Jawab beliau, “Yaitu yang paling menyenangkan jika dilihat suaminya, mentaati suami jika diperintah, dan tidak menyelisihi suami pada diri dan hartanya sehingga membuat suami benci.” (HR. An-Nasai dan Ahmad)

BACA JUGA: Rahasia Besar di Balik Sholat Fajar: Amalan yang Dianjurkan Rasulullah dan Membuka Pintu Rezeki

Dalam hadist yang lain, Shalallahu Alaihi Wassalam bersabda bahwa:

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: