7 Rekomendasi Tempat Wisata Terbaik di Bogor untuk Liburan Panjang Tahun 2024

7 Rekomendasi Tempat Wisata Terbaik di Bogor untuk Liburan Panjang Tahun 2024

Tempat wisata terbaik di Bogor untuk liburan panjang --Instagram @puncak.fantasyland

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Bogor, yang dikenal sebagai Kota Hujan, menawarkan pesona wisata alam dan hiburan yang tiada habisnya. Dengan udara yang sejuk dan pemandangan alam yang memikat, Bogor menjadi destinasi favorit untuk liburan panjang bersama keluarga. 

Berbagai tempat wisata menarik di Bogor hadir dengan konsep baru maupun klasik, mulai dari keindahan air terjun, kebun raya, hingga taman hiburan modern yang memanjakan para wisatawan. 

Artikel ini akan membahas tujuh tempat wisata terbaik di Bogor yang dapat menjadi pilihan Anda untuk liburan panjang tahun 2024.

1. Puncak Fantasyland

Puncak Fantasyland menjadi pilihan menarik bagi keluarga, khususnya anak-anak. Tempat wisata ini menawarkan hiburan indoor dengan tema negeri dongeng. 

BACA JUGA:

Salah satu daya tariknya adalah Giant Slider atau perosotan raksasa yang mengundang antusiasme si kecil. Selain itu, ada juga Roller Skater, wahana sepatu roda yang memungkinkan pengunjung berkeliling di area permainan.

  • Jam Buka: 09.00-18.00 (weekday) & 08.00-21.00 (weekend)
  • Harga Tiket Masuk: Rp35.000
  • Lokasi: The Ranch Cisarua Puncak

2. The Nice Funtastic Park

The Nice Funtastic Park memadukan wisata alam dan interaksi dengan satwa. Tempat ini memiliki Mini Zoo yang memungkinkan pengunjung, terutama anak-anak, berinteraksi langsung dengan hewan seperti kuda poni, burung unta, iguana, hingga kucing caracal. 

Lokasi ini cocok untuk liburan keluarga yang ingin menikmati keindahan alam sambil belajar tentang satwa.

  • Jam Buka: 09.00-17.00 (weekday) & 08.00-17.45 (weekend)
  • Harga Tiket Masuk: Rp30.000 (weekday) & Rp35.000 (weekend)
  • Lokasi: Jalan Mariwati KM 11, Sukaresmi, Cianjur

3. Nicole’s River Park

Nicole’s River Park menghadirkan berbagai replika bangunan dari negara-negara populer seperti Jepang dan Santorini. 

Tempat ini juga menyediakan spot foto dengan tema Korea, yang tentunya menarik bagi pecinta budaya K-Pop. Bagi anak-anak, tersedia wisata edukasi dan Mini Zoo yang menyenangkan.

  • Jam Buka: 07.00-20.00
  • Harga Tiket Masuk: Rp30.000 (weekday) & Rp40.000 (weekend)
  • Lokasi: Jalan Raya Puncak-Cianjur, Megamendung, Bogor

4. Gunung Pancar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: