Viral, Rombongan Emak-emak Fotbar di Dalam Masjid Depan Orang yang Sedang Sholat Tuai Kritikan

Viral, Rombongan Emak-emak Fotbar di Dalam Masjid Depan Orang yang Sedang Sholat Tuai Kritikan

Viral rombongan ibu-ibu yang foto bareng di dalam masjid di depan orang yang sedang sholat. --instagram.com

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Beredar video viral di media sosial yang memperlihatkan aksi tak terpuji dari sekumpulan ibu-ibu. Pasalnya, mereka terlihat asyik berfoto bersama di depan wanita yang sedang melaksanakan ibadah sholat

Melansir dari akun sosial media instagram @nyinyir_update_officiallll yang membagikan sebuah video pada Kamis, 6 September 2024 dengan keterangan bertuliskan, 

"Tolong untuk ibu ibu lebih aware lagi sama sekeliling., Iya tau mau abadiin foto, tapi tolong hargain orang yang lagi sholat. Itu kepala hampir ketendang loh.” tulis keterangan dalam unggahan tersebut.

Dalam video tersebut tampak sejumlah ibu-ibu yang tengah berpose untuk berfoto bersama di dalam masjid. Tampak mereka berfoto di hadapan seorang wanita yang tengah melaksanakan sholat.

Tampak seorang ibu-ibu berjilbab panjang berwarna oren tampak berlari untuk bergabung berfoto bersama, sembari melewati seorang wanita yang tengah sholat.

BACA JUGA:

Tampak ibu-ibu berjilbab tersebut dengan santainya berdiri dengan berpose dan berfoto bersama di hadapan orang sholat. Sontak banyak netizen yang menyayangkan kejadian itu dan memberikan kritikan.

"Monmaaf bngt nih ya yg video, setelah video langsung negur ga? Baiknya lngsung ditegur yaa setelah divideo. Tp jauh lbh bagus lg tegur aja tanpa di video dulu," komentar salah satu netizen.

"Astaghfirallah hal'adzim...Narsis bgt sich tu mak2,mereka Selfi didepan org yg lg sholat,ga punya adab,ga tau apa hukumnya ber-foto didepan org lagi sholat," sahut lainnya.

"aduh gua lupa hadistnya," balas lainnya.

"hpnya di bawa otaknya nggk," timpal yang lainnya.

Meski begitu, hingga berita ini ditayangkan, belum ada konfirmasi lebih lanjut dari pihak terkait.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: