Resep Roti Turki Pipih Tanpa Oven, Mudah Dibuat dan Enak untuk Teman Ngeteh

Resep Roti Turki Pipih Tanpa Oven, Mudah Dibuat dan Enak untuk Teman Ngeteh

Ilustrasi roti Turki --YouTube Gudang ResepQu

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Siapa bilang membuat roti Turki pipih harus ribet dan membutuhkan oven? Dengan resep sederhana ini, kamu bisa membuat roti pipih lezat ala Turki di rumah tanpa oven. 

Tidak perlu menggunakan oven, cukup dengan menggunakan teflon atau pan anti lengket, kamu sudah bisa menyajikan roti Turki yang pipih lezat untuk menu sarapan keluarga.

Tekstur roti Turki yang lembut di dalam dan sedikit renyah di luar, sangat cocok dinikmati bersama teh hangat atau dijadikan pelengkap hidangan utama.

Resep Roti Turki 

Dikutip dari YouTube Gudang ResepQu, inilah resep roti Turki dengan langkah pembuatan yang mudah untuk diikuti. Resep ini akan menghasilkan 6 keping roti dengan dengan diameter 18 cm.

BACA JUGA:

Bahan Adonan: 

  • 500 gram tepung roti atau tepung biasa (4 gelas)
  • 160 ml susu hangat (2/3 gelas)
  • 160 ml air hangat (2/3 gelas)
  • 10 gram ragi kering instan (1,5 sdm)
  • 10 gram gula (1 sdm)
  • 8 gram garam (0,8 sdm)
  • 18 gram minyak zaitun (3 sdm)

Topping (opsional):

  • 20 gram mentega tawar yang dilelehkan (atau minyak zaitun)
  • Merica halus
  • Peterseli cincang

Cara Membuat:

1. Siapkan susu hangat dalam wadah, tambahkan air hangat, ragi kering instan, dan gula pasir. 

2. Lelehkan ragi dan aduk hingga tercampur. Tambahkan tepung terigu dan garam, aduk hingga semua bahan adonan tercampur rata. 

3. Kemudian uleni dengan tangan hingga menjadi adonan yang baik. Lalu tambahkan minyak zaitun, uleni lagi hingga minyak zaitun meresap ke dalam adonan sampai adonan menjadi halus dan lembut.

4. Setelah kalis, teteskan minyak zaitun di atasnya dan ratakan agar tidak menempel plastik. Lalu tutup dengan plastik wrap dan fermentasikan di tempat yang hangat hingga mengembang dua kali lipat, suhu 36-40°C, selama 1 jam. 

5. Setelah 1 jam dan sudah mengembang, kempiskan menggunakan tangan. Lalu bagi menjadi 6 bagian sama besar. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: