Pemenang OSN 2024 Jenjang SD dan SMP Diumumkan, Ini Pesan dari Dirjen PAUD Dikdasmen
Dirjen PAUD Dikdasmen Iwan Syahril-Disway.Id/Annisa Zahro-
JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Olimpiade Sains Nasional (OSN) 2024 jenjang SD dan SMP sederajat resmi berakhir pada Sabtu, 10 Agustus 2024.
Olimpiade ini menjadi ajang untuk mencari talenta muda serta pengembangan kompetensi peserta didik mulai dari tingkat SD, SMP, dan SMA di bidang sains.
Kompetisi yang berlangsung secara sistematis dan berjenjang ini memungkinkan peserta didik membuka cakrawala berpikir serta mengeksplorasi kemampuan masing-masing dalam bidang sains dan teknologi.
Selain itu juga mendorong kepekaan peserta didik dalam menerapkan sains di kehidupan sehari-hari.
Direktur Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Dasar, dan Menengah (Dirjen Dikdasmen) Iwan Syahril mengingatkan bahwa proses merupakan hal yang terpenting di samping hasil.
"Dari setiap langkah yang dibuat dalam penyelenggaraan OSN, Kemendikbudristek ingin Sobat Prestasi bisa memahami bahwa yang terpenting adalah kita dapat menghargai sebuah proses," tutur Iwan.
BACA JUGA:
- Buruan Cek, Pengumuman Resmi Kemendikbudristek Hasil OSN SMP MTs 2023 Tingkat Kabupaten, Simak Selengkapnya
- Disdik DKI Ungkap Kategori Sekolah Gratis, Budi Awaluddin: Sekolah Bukan Penerima Dana BOS
Oleh karena itu, ia berpesan kepada peserta yang masih belum berhasil keluar sebagai pemenang untuk tidak berhenti mencoba.
"Bagi adik-adik yang belum berhasil menjadi pemenang dalam OSN 2024, ini bukanlah akhir melainkan awal untuk menata kembali langkah baru,” tambahnya.
Menurutnya, para peserta didik sebagai Pelajar Pancasila harus terus membangun semangat belajar sepanjang hayat. Sementara kesempatan untuk maju akan terus terbuka apabila semua orang belajar dari sebuah proses.
Sementara bagi peserta yang menang, pesannya, jangan cepat berpuas diri.
"Teruslah menjadi inspirasi, bangun terus mimpi tentang masa depan, dan tularkan semangat berbagi pengetahuan pada lingkungan sekitarnya."
Pada kesempatan tersebut, diumumkan para pemenang OSN 2024 jenjang SD dan SMP.
Berikut daftar peraih medali emas OSN 2024 jenjang SD dan SMP.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: