Viral Customer Isi BBM Rp100 Ribu Tapi yang Masuk Cuma Rp95 Ribu, Petugas SPBU: Ada Biaya Admin

Viral Customer Isi BBM Rp100 Ribu Tapi yang Masuk Cuma Rp95 Ribu, Petugas SPBU: Ada Biaya Admin

Viral isi BBM di SPBU Denpasar Bali, dikenakan biaya admin.--Instagram.com

"Lucunya ada hari kita tidak dipungut biaya, dan ada hari kita dipungut biaya sebesar Rp 5 ribu, tergantung siapa yang melayani," tambahnya.

Pria tersebut juga menyoroti sikap petugas yang dianggapnya meremehkan nilai uang Rp 100 ribu. "Kata oknumnya 'beli 100 ribu aja berisik'. Mbak yang cantiiikkk, jangan meremehkan uang 100 ribu, 100 ribu kalo setiap hari saya setor bisa buat menggaji kamu 1 bulan," tulisnya dengan nada kesal.

Adapun video ini sontak menarik perhatian para pengguna Instagram. Banyak yang menyalahkan aksi dari petugas SPBU Pertamina yang meminta Rp5.000 sebagai biaya admin. 

"Viralkan saja. Sebutkan nama SPBU dan alamatnya min. Sekalian itu pegawainya sebut namanya," tulis netizen. 

"Saya kerja d spbu juga baru tau ada adminya Rp5.000," tutur warganet.

Saya seringnya di rest area tol. Mereka sistem nya motong uang kembalian, berkisar 2-5 ribu. Bukan nya pelit, tapi mereka minta, bukan saya kasih. Apa gaji operator Spbu pertamina kecil? Kok masih motong uang kembalian," timpal lainnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: