Hotel Terbengkalai Lantaran Kalah Bersaing di Alun-alun Kota Cirebon, Jadi Tempat Angker

Hotel Terbengkalai Lantaran Kalah Bersaing di Alun-alun Kota Cirebon, Jadi Tempat Angker

Hotel angker yang terbengkalai di Pusat Kota Cirebon jadi buruan youtuber untuk membuat konten Foto : Karawang-Bekasi-Disway --

JAKARTA,RADARPENA.CO.ID -  Jawa Barat merupakan Provinsi yang banyak memiliki Hotel-hotel mulai dari kelas murah sampai yang termahal. Hotel-hotel ini tersebar di setiap Kabupatan, satu diantaranya ada di Cirebon. Dari ratusan Hotel yang berada di Cirebon ada diantaranya yang terbengkalai. Hotel itu terbengkalai karena tak sanggup membayar operasional hotel sehingga akhirnya menjadi lokasi yang serem dan horor. Meski begitu ada juga Hotel-hotel yang masih beroperasional dengan baik, namun sering mengalami peristiwa-Peristiwa aneh.

Padahal Hotel ini berada di pusat Kota yang strategis sebagai tempat menginap. Walau sudah menyeramkan dan telah ditutup oleh pemilknya , namun Hotel ini menjadi buruan para Youtuber untuk  membuat konten.

Lokasi Hotel ini berada di Tikungan Gunung Sari Kota Cirebon Jawa Barat. Pada sekeliling Hotel sudah dipasang pagar, untuk  mencegah orang masuk ke lokasi.  Penutupan pagar mengelilingi kawasan Hotel karena untuk  menutupi pemandangan seram dari hotel yang sudah ditumbuhi semak belukar, ditambah pula bangunannnya yang sudah tak terurus. 

BACA JUGA:5 Fakta Unik Maldives dengan Keindahan Pulau Surga Tropis di Samudra Hindia, Wajib Kunjungi!

BACA JUGA:Mengenal 2 Jenis Koper Untuk Bepergian Serta Perbedaan-perbedaannya

Berdasar cerita dari mulut ke mulut, Hotel ini pernah mengalami masa kejayaan era tahun 1960-1980-an. Kala itu tamu sangat ramai menginap di Hotel ini, namun entah mengapa seiring kemajuan jaman Hotel tak mampu bersaing dengan laju pembangunan yang terjadi di Kota Cirebon. Oleh karenanya Hotel ini tak terurus dan terlihat menyeramkan.  Melihat dari balik pagar, kondisi bangunan Hotel sudah rusak parah, atapnya sudah banyak yang lapuk.

Saat masih jaya sekitar tahun 1960 disamping kiri Hotel terdapat kolam renang, namun sekarang sudah berubah menjadi Grage Mall. Selain itu juga terdapat Terminal Gunung Sari, dahulunya, tetapi kini sudah tidak ada lagi dan berganti menjadi pasar dan Gunungsari Trade Center (GTC).  Lantaran lokasi hotel berdekatan dengan Terminal sebagai pusat keramaian, membuat hotel tersebut menjadi tempat menginap baik bagi pendatang yang ke Cirebon maupun warga setempat yang sedang memiliki urusan atau pekerjaan di Kota.

Pada era tahun 2009-an informasi yang beredar Hotel di dekat alun-alun Kota ini, masih beroperasi namun, setelahnya tidak lagi karena kalah bersaing dengan hotel-hotel yang lebih mewah. 

Warga sekitar mengakui jika Hotel ini angker, dan sering mengalami penampakan-penampakan. Sebenarnya ini bukan Hotel lagi, tetapi bangunan yang pernah menjadi Hotel (eks Hotel). lantaran sudah lama ditinggalkan membuat gedungnya tak terawat sehingga mahluk-mahluk astral yang justru mendiaminya.

Mennurut rumor yang berkembang ditengah-tenga masyarakat, setiap bangunan-bangunan yang terbengkalai, biasanya akan menjadi tempat tinggal mahluk-mahluk gaib. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: