Intip Pesona Desa Wisata Nglanggeran Jogja: Konsep Tradisional Dibalut Budaya Jawa
--
YOGYAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Kota Yogyakarta atau dikenal oleh masyarakat setempat dengan sebutan nama Yogya atau Jogja) adalah ibu kota sekaligus pusat pemerintahan dan perekonomian dari provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia.
Kota ini adalah kota yang mempertahankan konsep tradisional dan budaya Jawa.
Kota Jogja udah jadi pilihan alternatif semua orang kalau ingin liburan ke luar kota dengan budget yang nggak terlalu besar. Selain karena semua harga makanan dan barang di sana murah-murah, Jogja juga punya tempat wisata yang lengkap banget. Mau itu wisata alam, tempat hiburan modern, sampai wisata kuliner, semuanya ada di Jogja.
BACA JUGA:Liburan Anti Boros, 5 Tips Treveling Seru dan Hemat Terkini
Salah sau yang terkenal adalah wisat Desa Nglanggeran. Desa Wisata Nglanggeran merupakan salah satu Desa Wisata Terbaik ASEAN tahun 2017 dengan konsep CBT (Community Based Tourism).
Berada di Kecamatan Patuk, Kabupaten Gunungkidul, D.I.Yogyakarta. Memiliki jarak tempuh sekitar 25 KM dari kota Yogyakarta atau sekitar 1 jam perjalanan menggunakan mobil. Mayoritas masyarakat di Desa Wisata Nglanggeran adalah petani, pekebun dan juga peternak.
BACA JUGA:Surat Edaran MUI Kota Tangsel: 10 Jenis Usaha Hiburan Ini Wajib Tutup saat Ramadan
Gunung Api Purba
Keindahan bentang Alam serta keunikan Gunung Api Purba menjadi salah satu daya tarik di Desa Wisata Nglanggeran. Gunung Api Purba Nglanggeran berdasarkan sejarah geologinya merupakan gunung api purba yang berumur tersier ( Oligo- Miosen) atau 0,6 – 70 juta tahun yang lalu.
Wisatawan dapat trekking menjelajahi bongkahan-bongkahan batu seukuran raksasa yang menjulang tinggi layaknya Gedung-gedung bertingkat di kota. Menjadi semakin seru dan mengasyikkan saat wisatawan bisa berfoto diatas batu besar dengan view pemandangan alam serta mandi oksigen menghirup udara segar.
Gunung Api Purba Nglanggeran juga merupakan salah satu Geosite di Gunung Sewu UNESCO Global Geopark. Salah satu Geopark di Indonesia yang sudah masuk dalam jaringan Geopark Internasional.
Pesona Embung Nglanggeran
Main ke Desa Wisata Nglanggeran tidak afdol jika belum ke Embung Nglanggeran. Waduk mini sebagai mekanisme pengairan perkebunan masyarakat ini ada pada ketinggian 495 mdpl, akhirnya panorama desa dari ketinggian berdasar pohon-pohonan hijau dan Gunung Api Purba juga dapat dicicipi dengan gratis.
Jika ingin mendokumentasikan photo instagrammable, seharusnya Sahabat Daya tarik tiba pada sore hari karena kombinasi cantiknya langit senja dan air waduk biru kehijauan Embung Nglanggeran ini tidak akan menyebalkan!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: