Polisi Tangkap Mantan Suami Dina Lorenza dan Cut Keke Atas Percobaan Pembunuhan dengan Senpi

Polisi Tangkap Mantan Suami Dina Lorenza dan Cut Keke Atas Percobaan Pembunuhan dengan Senpi

Gathan Saleh Hilabi harus berurusan dengan pihak kepolisian usai melakukan tindakan percobaan terhadap rekan kerjanya Andika Mowardi dengan senpi-TangkapanLayar-Instagram--

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Mantan suami dari artis Dina Lorenza dan Cut Keke, Gathan Saleh Hilabi (GSH) harus berurusan dengan pihak kepolisian usai melakukan tindakan percobaan pembunuhan terhadap rekan kerjanya dengan senjata api.

Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Nicolas Ary Lilipaly mengatakan saat ini GSH sudah di tangkap  pasca kejadian penembakan yang terjadi di Jalan Jatinegara Timur, Bali Mester, Jatinegara, Jakarta Timur.

Pihak kepolisian belum menjelaskan secara lebih mengenai penangkapan tersebut, kini GSH masih dalam pemeriksaan pihak penyidik Polres Metro Jakarta Timur.

BACA JUGA:Menpora Dito Minta Disway Group Bantu Dukung Program Olahraga dan Kepemudaan

BACA JUGA:Menpora Berharap Disway Group Berkontribusi Dukung Program Kepemudaan

Kejadian penembakan yang dilakukan oleh GSH terjadi pada Kamis, 8 Februari 2024 dini hari sekitar pukul 02.00 WIB.

Adapun target dari penembakan adalah rekan tersangka GSH yang bernama Andika Mowardi.

Insiden penembakan terjadi di halaman kantor Andika Mowardi yang diduga akibat perseturuan dengan GSH terkait masalah pekerjaan.

Dar pengakuan korban, saat itu dirinya sedang tengah membeli mie instan, namun setibanya di kantor dirinya sudah melihat kendaraan mobil pelaku yang terparkir di halaman kantor.

Saat terjadi cekcok, GSH sempat menodongkan pistol ke arah korban. Karena takut akan ditembak, korban mundur perlahan dan masuk ke dalam kantor dan lari melindungi diri.

"Kita cekcok mulut di bawah sama dia, lalu dia nodongin pistol ke kepala saya. Saya lalu mundur teratur, saya tutup pintu saya lari ke atas," cerita Andika kepada media.

"Saya keluar lagi, saya tanya sama dia ada apa than saya bilang, ada masalah apa. tiba-tiba dia kokang pistol nya dia arahkan ke saya, saya menghindar itu peluru samping kuping saya persis," sambungnya.

Beruntung dari tiga tembakan tersebut semuanya meleset, dan nyawa Andika Mowardi masih terselamtkan.

Namun sayangnya salah satu tembakan berhasil memecahkan kaca dan membuat korban terluka dibagian tangan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: