Di Tengah Polemik Pemilu 2024, Jokowi Ajak Cucu Nikmati Akhir Pekan di Mall Kawasan Jakpus

Di Tengah Polemik Pemilu 2024, Jokowi Ajak Cucu  Nikmati Akhir Pekan di Mall Kawasan Jakpus

Presiden Jokowi saat menyapa pengunjung dan menemani cucu bermain di mall kawasan Jakpus, pada Sabtu, 24 Februari 2024.-Foto: YouTube.com/Sekretariat Presiden-

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Presiden Jokowi mengajak kelima cucunya berkeliling mall yang berlokasi di kawasan Jakarta Pusat (Jakpus).

Kegiatan santai Jokowi pada Sabtu, 24 Februari, itu dibagikan di YouTube Sekretariat Presiden, seperti dilihat, pada Minggu 25 Februari 2024. Jokowi mengenakan kaus putih lengan panjang.

Di tengah isu polemik Hak Angket DPR RI pada Pemilu 2024, Presiden Jokowi terlihat tengah bahagia dan mengajak cucunya bermain di sebuah mall atau pusat perbelanjaan di Jakarta.

Kelima cucunya itu adalah Jan Ethes dan La Lembah Manah, yang merupakan buah hati Gibran Rakabuming dan Selvi Ananda, serta Sedah Mirah, Panembahan Al Nahyan, dan Panembahan Al Saud, yang merupakan buah hati Bobby Nasution dan Kahiyang Ayu.

BACA JUGA:

Jokowi tampak mengawasi para cucunya yang menikmati wahana playground dari sisi area. Dia tampak tersenyum melihat aksi para cucunya.

Selain itu, Jokowi mengajak para cucunya ke salah satu toko mainan. Jokowi menjadi sasaran selfie warga saat sedang mengantre di kasir.

Setelah itu, Jokowi kembali mengajak cucu-cucunya mengitari mal. Jokowi berkali-kali diajak selfie dengan warga. Tampak warga sibuk mengabadikan kegiatan Jokowi itu. Jokowi tersenyum seraya melihat ke seluruh arah pada warga yang memanggil-manggil namanya.

Dalam video itu, cucu Jokowi tampak bermain dengan anak seusianya. Sejumlah warga berkesempatan minta foto bareng Jokowi.

Saat hendak meninggalkan mall, tampak sejumlah warga memanggil nama Jokowi. Jokowi dengan senyumnya yang khas balik menyapa warga.

Banyak warga mengaku tidak menyangka jika akan bertemu dengan Jokowi di mall kawasan Jakpus itu. Mereka merasa senang berkesempatan selfie dengan Jokowi.

BACA JUGA:

"Kita senang sekali bisa jumpa, foto, sama Pak Jokowi. Kita dari Medan, loh, jauh. Ternyata sampai sini jumpa Pak Jokowi," ucap warga.

Antusiasme serupa juga disampaikan oleh pengunjung yang sempat berfoto bersama dengan Presiden Jokowi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: