8 Tempat Wisata Ikonik dan Memukau di Lampung yang Wajib Dikunjungi: Cocok untuk Liburan Akhir Pekan
Objek wisata Pulau Pahawang.-Foto: Instagram.com/@pahawang_island_lampung-
4. Air Terjun Ciupang
Air terjun Ciupang merupakan dinding batu yang menjadi landasan dari cucuran air dari atas tebing yang menjadi alasan kecantikan air terjun ini.
Berlokasi jauh dari kota Lampung, Air Terjun Ciupang sangat asri dan alami. Pemandangannya juga masih istimewa, dengan suasana alam yang sejuk dan menyegarkan. Yang paling mengesankan tentunya adalah struktur bebatuan air terjun itu sendiri.
Tebing batu hitam menjadi background yang menarik untuk kamu berswafoto. Apalagi cucuran air terjun menjadi tak seberapa deras karena ‘merambat’ di dinding tebing, meski juga tak bisa dianggap remeh.
Sejumlah tumbuhan hijau dan air yang jernih dan segar sepertinya mengundang dan membujuk untuk Anda segera menceburkan diri. Hasrat yang susah untuk diabaikan.
5. Gunung Anak Krakatau
Gunung Anak Krakatau menjadi salah satu wisata Lampung yang paling populer. Daya tarik wisata gunung Krakatau terletak pada sisa-sisa letusannya yang menghasilkan eksotisme bentangan alam yang luar biasa. Anak Gunung Krakatau merupakan sisa letusan dari Gunung Krakatau Purba berapi yang pernah meletus dengan hebat dan berdampak tidak hanya kepada Indonesia, namun juga mancanegara.
BACA JUGA:
- 7 Rekomendasi Hotel dengan View Terbaik Di Samosir, Dekat Sekali dengan Danau Toba
- Danau Sidihoni di Sumatra, 100 Persen Pesona Surga, Danau Diatas Danau
6. Danau Suoh
Rekomendasi tempat wisata di Lampung yang selanjutnya bisa kamu kunjungi adalah Danau Suoh. Suoh merupakan kawasan yang berada di Lampung Barat dan terkenal dengan wisata danau serta geothermalnya. Salah satunya Danau Suoh, yang jadi langganan penikmat alam sekaligus pemburu foto.
Kawasan ini terdiri dari empat danau, yakni Danau Asam, Danau Minyak, Danau Belibis, dan Danau Lebar. Karakteristik keempat danau tersebut berbeda-beda sesuai namanya. Seperti Danau Asam dengan air pH rendah dan rasanya asam atau Danau Minyak yang permukaannya terlihat berkilau, seperti minyak mengambang.
Di sekitar Danau Belibis terdapat padang ilalang yang tumbuh liar dan salah satu titik favorit untuk berfoto di sana. Alamat wisata ini berada di Dusun Kalibata, Desa Sukamarga, Kecamatan Suoh, Lampung.
7. Puncak Mas
Selain pantai, destinasi wisata lain di Lampung adalah Puncak Mas. Objek wisata ini cocok bagi kunjungan keluarga atau juga muda-mudi yang ingin menikmati waktu selama berlibur ke Lampung. Puncak Mas merupakan sebuah tempat yang berada di ketinggian yaitu di perbukitan Kota Tapis Berseri.
Dari Puncak Mas, kamu bisa menyaksikan pemandangan kota dari kejauhan. Suasananya juga sejuk, terutama pada sore dan malam hari. Tidak perlu khawatir karena Puncak Mas sudah dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang lengkap. Di sini juga ada banyak spot foto yang unik dan instagramable.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: