Mengenal Tom Lembong, Penulis Naskah Pidato Jokowi 'Game of Thrones' yang Viral Pasca Debat Cawapres

Mengenal Tom Lembong, Penulis Naskah Pidato Jokowi 'Game of Thrones' yang Viral Pasca Debat Cawapres

Thomas Lembong atau Tom Lembong-Foto: Dok/Facebook-

JAKARTA,RADARPENA,CO.ID-Thomas Trikasih Lembong atau akrab disapa Tom Lembong. Nama ini belakangan viral. 

Jagat Medsos terutama akun X, banyak memperbincangkan tokoh spesial Indonesia yang satu ini, 

Pria lulusan Harvard University ini, berkali-kali namanya disebut Cawapres nomor Urut 2 Gibran Rakabuming Raka saat berlangsung debat Cawapres yang di digelar di JCC Minggu 21 Januari 2024.

Gibran Raka Buming Raka menyentilkan nama Tom Lembong atau Thomas Lembong bukan tanpa sebab. 

BACA JUGA:DPR Minta Pemerintah Bangun Jalur Khusus Truk Tambang di Parung Panjang

Ini lantaran Cawapres nomor urut 1 yang akrab disapa Cak Imin,  membaca catatan yang disiapkan Tom Lembong saat mengikuti debat.

Lalu waktu membahas kebijakan ekspor nikel yang nyambung dengan bahan baku alternatif untuk  mobil listrik , LFP.

''Masak enggak tahu, Gus? padahal timsesnya, Pak Tom Lembong sering lho menyebut LFP, ''kata Gibran dalam debat, Minggu 21 Januari 2024. 

Jika seperti itu,  sudah tentu menarik untuk  disimak siapa sesungguhnya Thomas Lembong atau Tom Lembong.


Thomas Trikasih Lembong yang kini tengah Viral , Foto : Rakyat Bengkulu-Disway --

Tom Lembong, setidaknya telah 4 kali namanya disebut oleh Gibran Raka Buming Raka saat debat itu ?

Diketahui Tom Lembong kini menjadi Co-Captain Timnas Amin sejak November 2023. Dirinya bergabung karena kedekatannya dengan  Anies Rasyid Baswedan saat menjadi Gubernur DKI Jakarta. 

Sosoknya pernah menjadi penasehat ekonomi serta kesayangan Presiden Jokowi, sejak Jokowi menjadi Gubernur DKI Jakarta. Tom Lembong sempat menjadi pembuat naskah Pidato Jokowi selama 7 tahun. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: