Profil Muzakir Manaf Eks Panglima GAM yang Dukung Pasangan Capres Prabowo-Gibran

Profil Muzakir Manaf Eks Panglima GAM yang Dukung Pasangan Capres Prabowo-Gibran

JAKARTA, RADARPENA.CO.ID - Muzakir Manaf eks panglima GAM yang saat ini juga masih menjabat sebagai Ketua Umum DPP Partai Aceh akan menyusun strategi untuk memenangkan pasangan calon Prabowo-Gibran terutama di provinsi Aceh.

Hal tersebut Muzakir sampaikan saat ngopi bersama Prabowo, Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di MZ Coffee, Banda Aceh, Aceh, Selasa 26 Desember 2023. 

"Bapak/ibu sekalian, pada hari ini, saya katakan Pak Prabowo presiden. Pak Prabowo-Gibran menang. Siap? Pak Prabowo-Gibran, menang," seru Muzakir.

Para relawan yang turut hadir di lokasi acara pun menjawab, "siap!". "Mudah-mudahan doa kita bersama hari yang mulia ini, kita sama-sama dukung beliau. Tetap kita mendukung Pak Prabowo calon presiden 2024 mendatang," kata Muzakir.

BACA JUGA:

Diketahui, Muzakir Manaf merupakan seorang politisi yang dikenal juga sebagai mantan Panglima Gerakan Aceh Merdeka (GAM), yang kini juga menjabat ketua umum DPP Partai Aceh.

Muzakir Manaf lahir pada 3 April 1964 di Seunuddon, Aceh Utara. Masyarakat Aceh lebih mengenal Muzakir Manaf dengan sebutan nama Mualem.

Mualem merupakan sebutan yang memiliki makna yang mendalam karena merujuk kepada individu yang memiliki pengetahuan yang tinggi dalam dunia militer. Namun, sebutan itu kini hanya sebatas bentuk penghormatan saja.

Muzakir Manaf merupakan putra dari pasangan Manaf dan Zubaidah. Ia menikah dengan Marlina Usman, dan dikaruniai lima orang anak, yaitu Banta Syarif, Sunnyl Iqbal, Laini Nazila, Rossa Arzila, dan Muhammad Al Giffari.

Karir Muzakir Manaf

  • Panglima Gerakan Aceh Merdeka (2002-2005)
  • Ketua Komite Peralihan Aceh (KPA) (2005-2016)
  • Ketua Umum Partai Aceh (PA) (2007-2016)
  • Ketua Dewan Penasihat DPD Partai Gerindra Aceh (2013-2016)
  • Anggota Pasukan Gerakan Aceh Merdeka (1986-2005)
  • Panglima Gerakan Aceh Merdeka wilayah Pase (1998-2002)
  • Wakil Panglima Gerakan Aceh Merdeka (1998-2002)
  • Wakil Gubernur Aceh Wakil Gubernur Aceh (2012-2016)

BACA JUGA:

Mualem mengaku memiliki komitmen yang luar biasa untuk mendukung Prabowo-Gibran. Dia bahkan hadir saat deklarasi pasangan tersebut yang berlangsung di Gedung Indonesia Arena pada 25 Oktober lalu.

"Pada tahun 2019 yang lalu saya juga berdiri di garda terdepan sebagai ketua pemenangan Prabowo-Sandi dan berhasil memberikan kemenangan mutlak bagi Prabowo-Sandi sebesar 86 % suara untuk level Aceh," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: